Lima Saksi, Dua Diantaranya Dari FPI Akan Diperiksa Polda Jabar Soal Megamendung

- 24 November 2020, 11:33 WIB
Direskrimum Polda Jabar, Kombes CH Patoppoi menjelaskan bahwa hari ini Selasa, akan ada lima orang yang diperiksa
Direskrimum Polda Jabar, Kombes CH Patoppoi menjelaskan bahwa hari ini Selasa, akan ada lima orang yang diperiksa /Remy Suryadie/galamedia
 
GALAMEDIA - Penyidik Ditreskrimum Polda Jabar kembali akan memeriksa sejumlah pihak, guna meminta klarifikasi kegiatan Habib Rizieq Shihab di Megamendung, Kabupaten Bogor, beberapa waktu lalu.
 
Direskrimum Polda Jabar, Kombes CH Patoppoi menjelaskan bahwa hari ini Selasa, akan ada lima orang yang diperiksa.
 
"Untuk Megamendung hari ini ada lima orang saksi yang diklarifikasi dan satu orang ahli. Mudah-mudahan diharapkan hadir ya," jelasnya, Selasa 24 November 2020.
 
 
Ditambahkannya, bahwa nanti perkembangan setelah lima saksi dan saksi ahli kita progres kembali.
 
"Hari ini lima saksi, dua dari pihak FPI, tiga dari petugas dari RW, kanit Pol PP dan puskesmas yng memberikan imbauan dan teguran saat kegiatan," paparnya.
 
Untuk Bupati, Direskrimum menambahkan masih menunggu perkembangan.
 
 
"Informasi masih sakit, kami masih tunggu kabar lebih lanjutnya," jelasnya.
 
Untuk kabar kedatangan pengurus FPI sendiri, Direskrimum menjelaskan masih menunggu informasi.
 
"Masih menunggu Informasi, apakah akan hadir atau tidak," pungkasnya.
 

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x