Mengenal Benzodiazepine yang Digunakan Millen Cyrus, Lengkap dengan Ciri-ciri dan Efek Sampingnya

- 1 Maret 2021, 09:11 WIB
Penampilan Selebgram Millen Cyrus saat ini, seperti perempuan
Penampilan Selebgram Millen Cyrus saat ini, seperti perempuan /Instagram Millen Cyrus

GALAMEDIA - Pada 28 Februari 2021, Keponakan Ashanty sekaligus selebgram Millen Cyrus kembali ditangkap akibat dugaan penyalahgunaan narkoba jenis Benzodiazepine.

Narkoba jenis Benzodiazepine merupakan golongan obat yang digunakan untuk membantu menenangkan pikiran dan melemaskan otot-otot.

Biasanya, obat ini diresepkan dokter bagi mereka yang mengalami masalah mental atau psikis.

Tetapi, obat ini sering kali disalahgunakan. Padahal jika digunakan dalam jangka panjang benzodiazepine bisa menimbulkan berbagai masalah bagi tubuh.

Obat ini bekerja dengan cara memengaruhi sistem saraf pusat, yang akan membuat saraf otak menjadi kurang sensitif terhadap rangsangan, sehingga menimbulkan efek yang menenangkan.

Baca Juga: Harga BBM Nonsubsisi Jenis Pertamax Alami Kenaikan, Bom Meledak di Gedung Capitol, Sejarah 1 Maret

Benzodiazepine digunakan sebagai pengobatan pada kondisi-kondisi, seperti gangguan kecemasan, serangan panik, obat penenang sebelum operasi, insomnia, otot tegang, kejang, dan sindrom ketergantungan alkohol.

Reaksi setelah menggunakan obat jenis benzodiazepine pada tiap orang berbeda-beda.

Beberapa efek samping yang bisa timbul setelah menggunakan obat-obatan golongan benzodiazepine sebagaimana dikutip Galamedia dari berbagai sumber adalah sebagai berikut:

1. Mengantuk

2. Pusing

3. Gangguan ingatan

4. Kejang

5. Mual

6. Tertekannya sistem pernapasan

7. Keinginan untuk bunuh diri

Baca Juga: Link Live Streaming Latihan Perdana Persib yang Berlangsung Tertutup di GBLA

Jika mengkonsumsi obat jenis benzodiazepine melebihi dosis, maka akan menimbulkan gejala-gejala seperti mudah berkeringat, mudah mengantuk, memiliki nafas yang pendek, pusing, mual dan muntah berbicara cadel, hingga gangguan koordinasi menggerakan anggota tubuh.

Walaupun demikian, masih banyak orang tidak menyadari jika orang terdekatnya memiliki kecanduan pada jenis obat benzodiazepine.

Walaupun obat tersebut dikonsumsi sesuai dengan anjuran dokter, kecanduan terhadap obat jenis benzodiazepine masih bisa terjadi.

Baca Juga: Andil SBY Diragukan, Jansen Sitindaon: Tanpa Figur SBY Jangan-jangan Masih Berdesakan di Bis Kota

Dalam kasus Millen Cyrus, ia mengaku bahwa penggunaannya untuk meredakan masalah gangguan kejiwaan yang dialaminya.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x