Warga Tak Berani Menolong, Adu Mulut di Pinggir Jalan Suami Pukuli Istri Hingga Tewas

- 16 November 2020, 16:45 WIB
/Tim Galamedia/

GALAMEDIA - Belum lama sebuah postingan klip membuat netizen Negeri Tirai Bambu ngeri.

Rekaman dimaksud memperlihatkan seorang pria yang memukuli istrinya hingga meregang nyawa.

Peristiwa mengejutkan tersebut terjadi di tengah keramaian tetapi tapi saat kejadian tak ada seorang pun warga yang menyaksikan berani melerai. Banyak dari mereka yang “membeku ketakutan”.

Baca Juga: Hari Ini! Shopee Gajian Sale Hadirkan Gratis Ongkir, Cashback 100%, dan Flash Sale 60RB!

Dikutip Galamedia dari DailyMail belum lama ini, cekcok mulut bermula saat pasangan yang tengah mengendarai skuter listrik di jalanan kota Shuozhou, China tersebut tanpa sengaja menabrak pejalan kaki.

Sang suami yang gelap mata langsung diamankan polisi di hari kejadian, 31 Oktober lalu. Kasus yang disebut netizen tak masuk akal itu pun langsung ditindaklanjuti.

Baca Juga: Kaka dan Ridho Slank Ajak Kaum Muda Nusa Laut Maluku Galakan 3M

Laporan Xi'an Business, adu mulut memanas saat pelaku menghentikan skuter. Di tengah keributan yang mulai menarik perhatian para pejalan kaki itu, korban terlihat didorong hingga terjerembab.

Pemandangan berikutnya kian membuat warga khawatir namun tak berani mengintervensi. Dari klip yang ramai di media sosial, bukannya menolong sang istri, pelaku mulai menyerangnya.  

Mulai dari melemparinya dengan kayu hingga memukulinya dengan batu. Pengendara sepeda, para motoris hngga pejalan kaki dibuat ngeri melihatnya, termasuk anak-anak.

Baca Juga: Polisi Beberkan Kabar Terbaru Kasus Senjata Ilegal dengan Tersangka Mantan Danjen Kopassus

Aparat kepolisian Shuozhou yang tiba di lokasi setelah dihubungi warga tak mampu menyelamatkan korban. Perempuan malang tersebut dinyatakan tewas di tempat.

"Tersangka berada dalam tahanan keamanan publik dan kasus ini sedang diselidiki sepenuhnya," ungkap pihak berwenang.

Dokumentasi serangan brutal pelaku   yang mulai ramai di media sosial dan outlet Minggu lalu hingga kini telah di-share jutaan kali. Puluhan ribu komentar pun membanjir.

Baca Juga: Ditemukan dengan Isi Mengejutkan, Laptop Keluarga Joe Biden Nyaris Ancam Keamanan Nasional Amerika

Tak sedikit netizen yang mengecam warga. Mereka yang menyaksikan insiden tanpa melakukan intervensi fisik dianggap “lemah”.

Kekerasan rumah tangga yang berlangsung dengan disaksikan massa ini pun menjadi bahasan nasional.

“Pria itu memang berbahaya tapi dia tidak membawa pistol! Aku tak mengerti mengapa tidak ada yang berani maju untuk mengendalikan situasi?”

“Kematiannya mengerikan tapi bagiku lebih menakutkan lagi melihat orang-orang yang hanya diam melihatnya tewas, Mereka orang-orang berdarah dingin yang egois!”

Demikian di antara komentar yang bermunculan.

Baca Juga: Big Sale 11.11: Perhatikan Dulu 12 Langkah Ini Supaya Belanja Onlinenya Aman di Harbolnas

China baru memperkenalkan undang-undang khusus yang memidanakan kekerasan dalam rumah tangga tahun 2015. Aktivis menyebut  kekerasan dalam keluarga seringkali diabaikan.

Saat undang-undang disahkan, Federasi Wanita Seluruh China yang dikelola pemerintah memperkirakan sekitar satu dari empat wanita di Tiongkok  mengalami kekerasan selama pernikahan mereka.

Halaman:

Editor: Mia Fahrani

Sumber: dailymail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x