Protokol Kesehatan Acara Talkshow dan Sinetron, Deddy Corbuzier: Gue Lagi Bingung Nih Sama Aturan KPI

- 12 Februari 2021, 14:05 WIB
Deddy Corbuzier kritik aturan KPI soal protokol kesehatan yang tidak adil.
Deddy Corbuzier kritik aturan KPI soal protokol kesehatan yang tidak adil. /Instagram/@mastercorbuzier

GALAMEDIA - Deddy Corbuzier mengungkapkan kegelisahannya soal pemberlakuan protokol kesehatan yang berlaku bagi acara televisi.

Ia menyentil Komisi Penyiaran Indoensia (KPI) terkait aturan penggunaan protokol kesehatan pada saat tampil di Televisi.

Kegelisahannya itu diutarakannya melalui akun Instagram miliknya pada Kamis, 11 Februari 2021.

Baca Juga: Menggali Lebih Dalam Tentang Si Manis Kue Keranjang, Makanan Wajib Saat Imlek Tiba

Dalam unggahan video di instagram miliknya @mastercorbuzier, Deddy Corbuzier mengaku bingung dengan aturan yang diberikan KPI, terlebih Ia memiliki acara Talkshow yang juga mematuhi protokol kesehatan.

"Gue lagi bingung nih sama aturan KPI, kan gue punya talkshow bro bro KPI, talk show gue kan duduknya jauh-jauhan, tidak berdiri, tidak salam-salaman, tidak tenpel-tempelan, duduk jauhan-jauhan dan sudah melewati protokol kesehatan, terus harus pakai masker," ungkapnya.

Ia menyampaikan keluhannya (kepada KPI) soal bagaimana membawakan acara selama berjam-jam dengan menggunakan masker, namun yang menjadi sorotannya justru soal sinetron yang boleh tidak menggunakan masker.

Baca Juga: Indonesia Terpilih jadi Co-Choir Koalisi Menkeu Dunia, Sri Mulyani: Tidak Lepas dari Aksi Nyata Selama Ini

"Anda mungkin belum pernah membawakan talkshow satu jam lebih pake masker, temen-temen (yang lain) mungkin gak berani ngomong juga, tapi ya sudahlah, anggap saja memang itu membantu, tapi sinetron boleh tidak pake masker. Mantap!," tambahnya.

Halaman:

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x