Lagi, Ulah Nyeleneh Arief Muhammad Bikin Konglomerat dan CEO Rebutan Hingga Siapkan Uang Ratusan Juta

- 20 September 2021, 15:34 WIB
Arief Muhammad
Arief Muhammad /Instagram ariefmuhammad/

GALAMEDIA - Influencer Arief Muhammad kembali menghebohkan jagat sosial media Tanah Air.

Diketahui, saat ini Arief Muhammad tengah berada di Las Vegas, Amerika Serikat.

Ia kembali melakukan aksi nyelenehnya di akun Instagram @ariefmuhammad. Arief
'menjual' sekantong plastik udara Las Vegas.

Baca Juga: Bukan Didukung, Netizen 'Serang' Iwan Fals Gegara Puji Jokowi Soal Indonesia Terpilih jadi Presidensi G20

Penawaran termahal saat ini datang dari pengusaha PS Store, Putra Siregar dan Doni Salmanan yang menembus lebih dari Rp 200 juta.

Sebelumnya, Crazy Rich Malang, Gilang Widya Pramana juga memberikan penawaran dengan harga Rp 150 juta.

Penawaran ini juga mengalahkan penawaran dari Crazy Rich Bali, Maharani Kemala.

Dalam video yang dibagikan, Arief memasukkan udara Las Vegas ke dalam kantong plastik sebagai oleh-olehnya.

Baca Juga: TERJAWAB! BESOK, Rizky Billar-Lesti Kejora Bakal Bongkar Rahasia Besar ke Publik, Raffi Ahmad: Tetap Dikuatkan

Aksi tersebut dilakukannya di Welcome to Fabulous Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat.

“Dijual: udara Las Vegas. Comment aja, siapa tau harganya cocok,” tulis Arief Muhammad dilansir Galamedia dari akun Instagram @ariefmuhammad pada Senin, 20 Septmebr 2021.

Di kolom komentar Instagram, akun @juragan_99 memberikan penawaran dengan harga Rp 50 juta.

“Boleh dehh 80 Juta supaya Bali cepet pulih kayak Las Vegas,” komentar akun @maharanikemala.

Baca Juga: Selain Tanggal Lamaran, Ria Ricis Bocorkan Tempat Hingga Kejutan Lamaran: Ada Kado untuk Keluarga Abang Ryan

Tawaran pun semakin meninggi dan berasal dari para konglomerat dan CEO perusahaan, seperti Doni Salmanan dan Putra Siregar yang memberikan tawaran fantanstis.

"210 juta jangan kasih lepas," ucap Putra Siregar.

"Di Las Vegas banyak orang kaya ya bang?  Kayanya kalau udaranya dibawa ke saya bisa nular rezekinya. Bismillah 200 juta bang biar ketularan Las Vegas," ujar Doni Salmanan.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x