Deddy Corbuzier Marahi Netizen yang Ikut-ikutan Upload KTP Jadi NFT: Anda Bukan Ghozali

- 18 Januari 2022, 12:38 WIB
Deddy Corbuzier.
Deddy Corbuzier. /Tangkap layar kanal Youtube Deddy Corbuzier

GALAMEDIA - Belakangan ini media sosial diramaikan oleh Ghozali Everyday yang sukses mendapatkan uang dari bisnis NFT.

Namun, banyak dari mereka yang belum paham cara kerja dari NFT itu sendiri, sehingga banyak dari mereka yang ikut-ikutan dan asal upload foto di OpenSea.

Bahkan ada netizen yang upload KTP atau swafoto KTP.

Baca Juga: Menguak Mitos Tentang Lutut Kopong dan Keperjakaan Pria, Bisakah Kita Membedakannya?

Hal tersebut membuat Dirjen Dukcapil Kemendagri Zudan Arif Fakrullah memberikan peringatan akan bahaya dari perbuatan tersebut.

Tak hanya pihak pemerintah yang memberikan peringatan, artis Deddy Corbuzier pun ikut memberikan tanggapan terkait hal tersebut.

Dikutip Galamedia dari akun Instagram @deddycorbuzier pada 18 Januari 2022.

Deddy Corbuzier mengupload sebuah video yang berisikan kritik terhadap netizen yang mengupload foto KTP di marketplace OpenSea.

Baca Juga: Novel Bamukmin Desak Gus Arya Langsung Temui Habib Bahar: Datang Langsung ke Tahanan, Gak Usah Koar-koar

Postingan tersebut berisikan caption "DJANCOOOEK KTP DI UPLOAD. Gini lah bahaya masa kecil minum nya air sabun,".

Deddy Corbuzier mengungkapkan kekesalannya dalam video tersebut.

"Wahai para netizen dengarkan ini sampai habis ya... denger, denger, nah jadi buat anda para netizen yang tiba-tiba sekarang upload foto KTP anda di NFT, ingat! anda bukan ghozali, anda gobl*k, bodo banget," ujar Deddy.

Postingan tersebut lantas dibanjiri komentar dari para netizen yang sama geramnya dengan tindakan tersebut.]

Baca Juga: Soroti Calon Kepala Pemerintahan ‘Nusantara’, Roy Suryo: Si Mantan Napi? Tidak Ada Orang Lain Lagi?

"Mewakili," komentar @rhendytriwibowo.

"Lah bukan air sabun om ded, kemahalan, air tajin bekas nyuci beras ituloh," komentar @gagahalfi.

"Gobl*knya berasa om ded sampai sini," komentar @bobonsantoso.

"nanti nik dipakai sama orang yang gak bertanggung jawab nangis :(," komentar @izzaeee.

"Iya tau ga punya duit, iya paham siapa tau dapet duit.. tapi jangan gobl*k juga lah yaaa..," komentar @popoet_213.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x