Sehari Dirilis Maria Puncaki Tangga Lagu 20 Negara, Hwasa MAMAMOO Kerap Nangis saat Menyanyikannya

- 30 Juni 2020, 20:17 WIB
Hwasa MAMAMOO.
Hwasa MAMAMOO. /



GALAMEDIA - Hwasa, salah satu personel girl group MAMAMOO membuat album solo, Maria. Senin (29/6/2020), Album ini mulai dirilis. Lagu Maria sebagai title track pun menjadi jago.

Hwasa patut berbangga hati dengan Maria. Meski album solonya tersebut baru dirilis satu hari, tapi album ini sudah berhasil menduduki posisi puncak di tangga lagu iTunes banyak negara.

Mengutip Soompi, Selasa (30/6/2020), album Maria menduduki peringkat satu di iTunes Top Album di 20 negara.

Maria berjaya di Amerika Serikat, Austria, Brazil, Brunei, Kamboja, Kolombia, Kanada, Kosta Rika, Hong Kong, Meksiko, Oman, Filipina, Rusia, Spanyol, Arab Saudi, Singapura, Slovenia, Swedia, Taiwan, dan Turki.

Baca Juga: Mobil Via Vallen Dibakar, Begini Menurut Cerita Sejumlah Saksi Mata

Pencapaian gemilang Hwasa ini juga menjadikannya sebagai solois wanita pertama Korea yang memuncaki chart album iTunes Amerika. Sedangkan lagu Maria sendiri tercatat menjadi nomor satu di tangga lagu iTunes di enam negara.

Selain itu, video klip lagu Maria juga sukses menduduki posisi kedua trending topic YouTube di seluruh dunia.

Hwasa menceritakan, album itu seperti buku harian yang berisi tentang emosi yang dia rasakan sebagai seorang perempuan berusia 26 tahun.

"Ini seperti kristalisasi semua keringat, air mata yang saya cucurkan selama masa itu," ujar Hwasa MAMAMOO, dikutip dari Soompi, Rabu (30/6/2020).

Baca Juga: Terancam Dipidanakan Gara-gara Langgar PSBB, Rhoma Irama: Saya Harap Bupati Bercanda

Ketika ditanya bagian lagu yang paling berdampak, Hwasa mengatakan, sejak muda dia menyukai lagu dengan upbeat dan sedih.

Menurut dia, lagu seperti itu menggambarkan bagaimana sebuah kehidupan.

"Twit dan Maria adalah lagu seperti itu. Secara pribadi, saya benar-benar menyukai bagian sebelum hook dari lagu itu yang berkata 'kenapa kamu berlebihan? Kamu sudah cantik'," ujar Hwasa.

"Sebenarnya saya banyak menangis selama menyanyikan bagian ini, dan saya merasa dihibur serta diberi energi. Saya harap banyak orang akan mendapat kekuatan dari lagu ini," kata Hwasa.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x