Wendi Cagur Sebut Omas Salah Satu Legenda Lenong dan Komedi

- 17 Juli 2020, 08:40 WIB
   Komedian Omas Wati atau Mpok Omas. (Instagram/@Gadiiing)
Komedian Omas Wati atau Mpok Omas. (Instagram/@Gadiiing) /

GALAMEDIA - Komedian berdarah Betawi, Omas menghembuskan nafas terakhirnya, Kamis, 16 Juli 2020, di usia 54 tahun. Almarhum sudah cukup lama berkecimpung di dunia hiburan Indonesia dan termasuk artis senior karena kerap bermain di sejumlah sinetron dan film.

Kabar meninggalnya Omas, tentunya membuat para artis langsung menyampaikan duka. Bahkan sederat artis tampak mengunggah foto Omas ke Instagram mereka disertai caption yang berisi ucapan belasungkawa.

Seperti Gading Marten. Seperti dilansirkan pikiran-rakyat.com, ia mengunggah foto almarhum Omas Wati ke laman Instagram pribadinya @gadiiing pada 16 Juli 2020.

Baca Juga: Yamaha Luncurkan YZ250F Edisi Monster Energy Racing

"Kekallah Kenangannya, Tuhan kasihanilah, Rest in Peace Mpok Omas," tulis Gading Marten sembari menyematkan foto almarhum Omas Wati bernuansa hitam putih.

Wendi Cagur yang juga mengunggah foto bernuansa sama dengan gading Marten, Wendi mengungkapkan doa yang terbaik untuk Omas.

Wendi juga menyebut kalau Omas adalah salah satu legenda lenong dan komedi di Indonesia.

Baca Juga: Lima Sikap Tercela Ini yang Niscaya Membuat Orang Beriman

"Innalillahi wa’innaillaihi rojiun. Turut berduka sedalam-dalamnya atas kepergian mpok 'Omas Wati'. Semoga Almarhumah ditempatkan di sisi terindah. Diampuni segala khilafnya. Diterima segala amal ibadahnya. Dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan,” tulis Wendi seperti dikutip dari laman Instagramnya @wendicagur pada 16 Juli 2020.

Okky Lukman juga tampak mengunggah foto lawas Omas Wati ke laman Instagramnya. Melalui keterangan fotonya presenter Okky Lukman menuliskan doa terbaik untuk sang komedian.

"Innalillahi wa innalillahi rojiun turut berduka cita atas berpulangnya seorang legenda komedian wanita betawi mpok omas, semoga almarhumah husnul khotimah dan keluarga yg di tinggalkan diberikan ketabahan kesabaran dan keikhlasan. Selamat jalan mpok sayang," tulis Okky Lukman dalam Instagramnya @okidatanglagi pada 16 Juli 2020.

Baca Juga: Hujan Intensitas Sedang Diprediksi Mengguyur Wilayah Bandung, Kecepatan Angin 30 Km/jam

Berbeda dengan aktris lainnya, Narji Cagur menyampaikan ucapan duka citanya melalui sebuah video yang ia unggah di akun Instagram miliknya @narji77.

"Telah berpulang ke rahmatullah seorang seniman komedi besar Indonesia. Saya mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya, semoga almarhumah husnulkhatimah dan keluarga yang ditinggalkan diberi kesabara. Selamat jalan Mpok Omas. Semoga amal ibadahnya diterima Allah SWT," ucap Narji.

Dorce Gamalama yang juga menyampaikan ucapan duka atas kepergian Omas. Dalam akun Instagram miliknya, ia mengunggah foto yang memperlihatkan kebersamaannya dengan Omas.

Baca Juga: Inter Geser Atalanta di Peringkat Dua Usai Hajar SPAL Empat Gol Tanpa Balas
"Selamat jalan Mpok Omas," tulis Dorce secara singkat di laman Instagramnya @dr_kcp pada 16 Juli 2020.

Komedian Omas Wati dikabarkan meninggal setelah menderita sakit beberapa waktu lalu, dari kabar yang beredar almarhum Omas diketahui menderita penyakit Gula.***

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x