Ini Jadwal Tur Keliling Dunia Justin Beiber Tahun Depan

- 24 Juli 2020, 09:47 WIB
/Bbc.com/

GALAMEDIA - Justin Bieber mengumumkan pada Kamis 23 Juli 2020 waktu setempat, bahwa dirinya akan memulai tur dunianya secara resmi pada musim panas mendatang.

Bieber terpaksa harus menunda seluruh tur internasionalnya untuk mempromosikan album kelimanya "Changes" akibat Covid-19

Tur dunia Bieber akan dimulai pada 2 Juni 2021 di Pechanga Arena San Diego, dan dilanjutkan di wilayah Amerika Serikat dan Kanada. Tur Bieber di benua Amerika akan diakhiri pada 15 Agustus di Golden 1 Center Sacramento.

Baca Juga: Besok, 1.000 Ulama Jabar akan Dialog Virtual Bahas Perda Pondok Pesantren

"Saya tidak sabar untuk berpergian dan bertemu dengan para penggemar di tur ini," kata Bieber dalam sebuah pernyataan seperti dikutip dari Billboard, Jumat 24 Juli 2020

"Kita sudah melalui begitu banyak hal di tahun ini. Lebih dari sebelumnya, kita telah memahami betapa kita saling membutuhkan, dan betapa berartinya momen-momen tersebut," tambah Bieber.

Tur yang dirancang ulang ini membuat 19 perhentian arena baru di New York City, Boston, Atlanta, Chicago dan lebih banyak kota yang disertakan.

Baca Juga: Strategi Gus Menteri Dorong BLT Topang Lumbung Ketahanan Pangan

Selain itu artis pendukung seperti Kehlani dan Jaden Smith tidak akan menemani Bieber seperti yang sudah direncanakan. Terkait hal ini bintang tamu baru akan diumumkan kemudian.

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x