5 Bubur Ayam Enak di Tasikmalaya, Rekomendasi Wisata Kuliner Mantap Nikmat saat Liburan Akhir Tahun

28 Desember 2022, 09:22 WIB
Bubur ayam Mang Engkus Pertamina merupakan salah satu kedai bubur ayam yang cukup populer di Tasikmalaya /Instagram @dody_wahyudi_p/
 

GALAMEDIANEWS - Tasikmalaya kerap dijuluki sebagai Mutiara Hitam dari Priangan Timur Jawa Barat ini menyimpan berbagai keanekaragaman wisata yang tidak ditemui di tempat lain. 

Tasikmalaya tidak hanya terkenal dengan wisata alam yang indah nan memukau tetapi juga wisata kuliner yang tidak bisa dilupakan oleh siapa saja. 

Jika kamu kebetulan sedang berlibur ke Tasikmalaya, kalian tidak akan pernah kesulitan mencari bubur ayam. 

Kenapa? Ada satu kebiasaan unik masyarakat Tasikmalaya yang berkaitan dengan panganan yang terbuat dari beras ini. 

Jika biasanya di kota lain masyarakat gemar mengkonsumsi nasi untuk sarapan, beda jika di Tasikmalaya. 

Baca Juga: 10 Kuliner Tasikmalaya Paling Enak dan Legendaris, Murah Meriah Pastinya Maknyus

Warganya gemar mengkonsumsi bubur sebagai menu sarapan. 

Tidak heran jika mampir ke sini kamu akan menemukan bermacam penjual bubur ayam yang tersebar di setiap penjuru kota. 

Bahkan ada yang sampai berjualan hingga larut malam juga loh. 

 Apalagi di musim liburan Tahun Baru 2023 seperti ini, pastinya menemukan penjual bubur ayam nikmat akan sangat mudah.

Berikut ini 5 bubur ayam terenak yang ada di Tasikmalaya : 

1. Bubur Ayam Haji Zaenal

Salah satu bubur Tasik yang legendaris, berdiri sejak tahun 1969, rasa bubur ayam Haji Zaenal ini tidak lekang oleh waktu. 

Tekstur bubur ayam yang tidak terlalu kental dengan isian topping melimpah menjadi andalan rumah makan bubur ayam ini.

Semangkuk bubur nikmat dengan tekstur yang tidak terlalu kental ini dapat kamu nikmati bersama suwiran ayam melimpah, ati ampela nikmat lengkap dengan telur yang gurih. 

Tidak heran tempat makan ini selalu ramai pengunjung yang penasaran dengan cita rasa bubur ayam Haji Zaenal ini. 

Alamat ; Jalan R Ikik Wiradikarta no 33, Tawangsari, Tawang, Tasikmalaya

2. Bubur ayam Engkus Pertamina

Berbeda dengan bubur ayam pada umumnya di sini kamu kamu akan menikmati semangkuk bubur bersama emping. 

Bahkan kerupuk emping ini disuguhkan dalam piring berbeda dengan porsi banyak. Dijamin kamu puas menikmatinya!

Tidak lupa paling enak bubur Engkus Pertamina ini disantap dengan bumbu kecap dan sambal pedas. 

Alamat : Jalan Sutisna Senjaya no 129, Cikalang, Kecamatan Tawang, Tasikmalaya

Baca Juga: 5 Mie Kocok Enak di Bandung, Wisata Kuliner yang Wajib Dicoba, Kaldu Gurih Bikin Nagih, Kikilnya Kenyal Empuk

3. Bubur Ayam Biasa Malam

Anda pasti bertanya-tanya kenapa namanya ‘Biasa Malam’? Usut punya usut ternyata tempat makan ini buka mulai dari sore hingga malam hari. 

Tempat makan legendaris yang sudah ada sejak tahun 1970 ini memang cukup populer di kalangan wisatawan. 

Alamat : Jalan Gunung Sabeulah, Tasikmalaya

4. Bubur Ayam Mang Ade Tentapel

Lokasinya tepat berada di depan kantor Kecamatan Tawang, Tasikmalaya membuat Bubur Mang Ade ini cukup populer. 

Tempat makan ini hanya buka pada pagi hari saja dan sangat cocok untuk dijadikan menu sarapan. 

Toping kerupuk dan empingnya melimpah dan bisa request banyak cakwe dan bawang goreng gratis. Selain itu ada juga menu bubut dengan tambahan ati ampela yang kaya cita rasa. 

Alamat : Jalan Tentara Pelajar, Tawang, Tasikmalaya

Baca Juga: 5 Kupat Tahu Enak di Bandung, Rekomendasi Wisata Kuliner Pas Buat Sarapan Bareng Keluarga

5. Bubur ayam Dokar

Satu lagi rekomendasi wisata kuliner bubur ayam yang cukup terkenal di Tasikmalaya, yakni Dokar. 

Letaknya sangat strategis berada di pusat kota menjadikan tempat makan ini selalu ramai dikunjungi pembeli. 

Bubur di sini punya cita rasa yang enak, tidak manis dan kaldunya terasa. 

Alamat : Jl Dr Sukarjo No 66 (Samping Nasi Kuning Gurih), Tawang, Tasikmalaya. 

Itulah 5 wisata kuliner bubur ayam khas Tasikmalaya yang terkenal dan enak.***

 

Editor: Fasya Askanti

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler