5 Manfaat Menggunakan Lip Balm Setiap Hari, yang Harus Kamu Tahu

23 Mei 2023, 10:27 WIB
Manfaat lip balm./ Pixabay @stocksnap /

GALAMEDIANEWS - Produk kecil dengan banyak manfaat, ampuh dan mampu memberikan perawatan optimal pada Kesehatan dan penampirlan bibir. Hanya dengan cara sederhana yang dilakukan secara rutin bibir kamu akan terhidrasi, terlindungi, dan terlihat lebih baik.

 

Berikut manfaat yang akan kalian dapatkan jika menggunakannya secara rutin setiap hari:

  1. Menghidrasi Bibir yang Kering

Pastinya akan terasa tidak nyaman saat kita mempunyai masalah bibir kering, pecah-pecah, dan menjadikan penampilan terlihat tidak sehat. Hal ini mungkin bisa saja mengundang simpati orang karena kasihan melihat kondisi yang seperti itu, tapi jangan khawatir sekarang banyak produk yang menjual pelembab bibir atau Lip Balm. Dengan menggunakannya secara rutin setiap har permasalahan bibir kering dan pecah-pecah akan bisa teratasi karena salah satu manfaatnya adalah mampu menghidrasi bibir.

 

  1. Melindungi Bibir dari Sinar Ultraviolet

Saat membeli produk Lip Balm akan lebih baik jika kalian juga memperhatikan kandungan yang ada di dalamnya, termasuk kandungan SPF yang bagus untuk melindungi bibir dari paparan sinar ultraviolet yang dapat mengakibatkan perubahan warna pada bibir menjadi gelap. Kandungan SPF idealnya minimal ber-SPF minimal 30.

 Baca Juga: Atasi Bibir Kering dengan Lip Balm! Harganya di Bawah Rp 50 Ribu

 

  1. Eksfoliasi Bibir

Terdapat beberapa produk Lip Balm yang mengandung bahan pengelupas sehingga dapat membandut mengangkat sel kulit mati yang ada di bibir. Selain itu juga hasil dari pengeksploitasian dapat menjadikan bibir lebih halus dan terlihat lebih segar dan sehat.

 

 

  1. Mencegah Luka Dingin

Dalam beberapa penelitian penggunaan Lip Balm secara rutin dapat membantu mencegah terjadinya sariawan. Penyebab luka dingin adalah karena terdapatnya virus herpes simpleks, dan pemicu lainnya juga bisa karena stress, penyakit atau paparan sinar matahari. Dan Lip Balm juga dapat membantu melindungi bibir dari pemicu lain yang menyebabkan sariawan.

 Baca Juga: Manfaat Buah Manggis Bagi Dunia Kecantikan

 

  1. Aman Digunakan Setiap Hari

Pada umumnya Lip Balm aman untuk digunakan sehari-hari. Akan tetapi, penting juga untuk mencari tahu kandungannya sebelum membeli. Karena terdapat beberapa produk Lip Balm yang mengandung bahan-bahan yang dapat mengiritasi bibir seperti, mentol dan eucalyptus. Dan yang seringkali orang belum tahu banyak adalah bahwa petroleum jelly yang sering dijumpai pada produk ini dapat menyebabkan penyumbatan pori-pori dan menyebabkan jerawat.

 

Cara Menggunakan Lip Balm

Pengaplikasiannya sangat sederhana, cukup dengan mengoleskan pada bibir sesuai kebutuhan. Bisa digunakan pada siang hari selama musim dingin atau saat keluar dan terkena sinar matahari.

Baca Juga: 8 Manfaat Buah Naga Merah untuk Wajah, Murah Demi Kecantikan dan Atasi Jerawat

 

Dan bisa juga digunakaan saat malam hari sebelum tidur, untutk menjaga bibir tetap terhidrasi semalaman dan akan terasa lembab pada pagi hari.***

 

Editor: Feby Syarifah

Sumber: YouTube Satu Persen - Indonesia Life School

Tags

Terkini

Terpopuler