Karimunjawa Tetap Dibuka Sambut Wisatawan Selama Libur Nataru, Tapi...

- 21 Desember 2020, 14:58 WIB
Obyek wisata Karimunjawa akan dibuka selama masa libur Nataru.
Obyek wisata Karimunjawa akan dibuka selama masa libur Nataru. /karimunjawa.co.id

GALAMEDIA - Objek wisata Karimunjawa tetap dibuka untuk menerima kunjungan wisatawan selama musim liburan Natal dan Tahun Baru 2021.

Tim Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Jepara, Jawa Tengah, menyatakan, setiap pengunjung yang akan datang ke Karimunjawa tetap harus melakukan tes cepat (rapid test) Covid-19.

"Hasil evaluasi dan monitoring di Karimunjawa memang masih disiplin menerapkan protokol kesehatan dan temuan kasus juga masih nihil. Setiap wisatawan yang masuk juga membawa surat bebas Covid-19," tutur Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Jepara, Muh Ali di Jepara, Senin, 21 Desember 2020.

Baca Juga: Haikal Hassan Mangkir dari Panggilan Polisi Soal Mimpi Bertemu Rasulullah

Meskipun masih tetap dibuka, dia meminta, jajaran satgas Covid-19 yang bertugas di Karimunjawa untuk tetap waspada. Masyarakat maupun wisatawan juga diminta untuk mematuhi protokol kesehatan, terutama memakai masker, mencuci tangan pakai sabun serta menjaga jarak.

Untuk objek wisata yang ada di Kabupaten Jepara, katanya, hingga sekarang belum pernah mengeluarkan izin operasional selama pandemi Covid-19. Masing-masing pengelola objek wisata diminta untuk mematuhi aturan selama pandemi.

Demi mencegah ledakan kasus selama liburan, maka semua tempat penginapan maupun tempat-tempat yang memungkinkan dijadikan tempat perayaan tahun baru dilarang menggelar berbagai acara yang sifatnya memunculkan kerumunan banyak orang.

Baca Juga: Tsunami Setinggi 20 Meter Mengancam Pangandaran, PVMBG: Kejadian di Suatu Tempat Itu Berulang

"Surat edaran terkait larangan menyelenggarakan kegiatan di hotel-hotel maupun tempat usaha kafe dan lainnya sudah disampaikan. Kami minta semua mematuhi karena demi kepentingan bersama agar penanganan Covid-19 bisa tuntas," ujarnya.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x