Bom Meledak di Pasar Daging Palu, Tewaskan 8 Orang dan Lukai 53 Warga pada 31 Desember 2005

- 31 Desember 2020, 08:24 WIB
Ilustrasi ledakan bom.
Ilustrasi ledakan bom. /unsplash/kingmaphotos

GALAMEDIA - Di berbagai belahan dunia, banyak peristiwa penting terjadi pada tanggal 31 Desember, dari tahun ke tahun. Tak sedikit dari peristiwa itu menjadi catatan sejarah penting bagi perjalanan hidup manusia.

Di antaranya peristiwa teror bom menjelang tahun baru di Indonesia, yang terjadi pada tahun 2002 dan 2005.

Berikut sejumlah peristiwa penting di tanggal 31 Desember, yang dirangkum Galamedia dari berbagai sumber:

Baca Juga: FPI Resmi Dibubarkan, Elite Demokrat Singgung Era Soeharto: Berani Betul Kalian!

1799
VOC dibubarkan karena bangkrut. Aset-aset milik perusahaan ini disita pemerintahan Belanda, termasuk daerah-daerahnya di Hindia Belanda.

1926
Loetoeng Kasaroeng adalah film pertama yang diproduksi di Indonesia. Film bisu ini dirilis pada tahun 1926 oleh NV Java Film Company.

Disutradarai oleh dua orang Belanda, G. Kruger dan L. Heuveldorp dan dibintangi oleh aktor-aktris pribumi, pemutaran perdananya di Kota Bandung berlangsung dari tanggal 31 Desember 1926 sampai 6 Januari 1927 di dua bioskop terkenal Bioskop Metropole dan Bioskop Majestic.

Film Lutung Kasarung ini tercatat pernah diremake 2 kali yaitu tahun 1952 dan 1983.

Film ini dibuat berdasarkan cerita pantun dengan judul yang sama, yang berarti 'Si Lutung yang Tersesat', yang pada masa itu masih populer di masyarakat Sunda, dengan tokoh utama yang menyerupai seekor lutung.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x