Tergolong Olahraga Mewah, Berikut Manfaat Berkuda

- 5 April 2021, 09:10 WIB
Anya Geraldine.
Anya Geraldine. /

GALAMEDIA - Berkuda kini menjadi salah satu olahraga populer. Tergolong cukup mahal, berkuda kini banyak digemari.

Selain fokus pada keterampilan menunggangi kuda, olahraga mewah ini pun memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh.

Terlebih bagi umat Islam berkuda juga dianjurkan Rasullulah.

Baca Juga: Dokter Ini Heran, Kala Covid-19 Bisa Bedakan Mana Nikah Youtuber, Mana Nikah Anak Ulama

Lantas apa saja ragam manfaat berkuda? Berikut jawabannya yang Galamedia rangkum dari berbagai sumber:

1.   Membantu melancarkan sirkulasi darah

Menunggang kuda adalah salah satu olahraga yang banyak mengeluarkan energi. Semakin besar energi yang kamu keluarkan saat berkuda, sistem kardiovaskular akan lebih terlatih.

Hal inilah yang akan membantu melancarkan sirkulasi darah sehingga oksigen yang diedarkan ke seluruh tubuh kamu lancar.

Baca Juga: Disingkirkan Persib di Piala Menpora 2021, Persiraja Rancang Pemusatan Latihan untuk Hadapi Liga 1

Anya Geraldine.
Anya Geraldine.


2.   Melatih mental

Berkuda bisa jadi terapi mental juga lho! Dalam olahraga ini kamu dapat melatih emosi kamu selain dituntut untuk mengendalikan kuda yang kamu tunggangi.

Perlu kamu ketahui, dalam olahraga ini kamu perlu mengetahui teknik bekerja sama dengan kuda. 

Selain itu menunggangi kuda dapat membantu meningkatkan daya ingat juga, karena dalam berkuda kamu dituntut untuk fokus memikirkan langkah selanjutnya.

Baca Juga: Polemik Pernikahan Atta dan Aurel, Tokoh Nahdlatul Ulama Mendadak Bandingkan Jokowi dan Joe Biden

3.   Membakar kalori

Menunggang kuda dapat membakar kalori juga lho! Biasanya berkuda selama 45 menit membakar hingga 2.000 kalori.  Selain itu olahraga ini juga melatih otot kaki ketika kuda berpacu.  

4.   Bahagia

Olahraga ini ternyata memberikan rasa bahagia. Berkuda  dapat meningkatkan kadar hormon serotonin, yang dapat memperbaiki mood. Makanya, berkuda dapat menambah  bahagia.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 5 April 2021: Rencana Bertemu Elsa Gagal, Andin Dilarikan Ke Rumah Sakit

Nah, itulah beberapa manfaat berkuda untuk kesehatan tubuh kamu. Mau coba?***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x