Mulai dari Facebook, Instagram hingga WhatsApp Hadirkan Berbagai Kebaikan Menyambut Datangnya Bulan Ramadhan

- 8 April 2021, 15:30 WIB
PASANGAN artis Dude Harlino dan Alyssa Soebandono.*
PASANGAN artis Dude Harlino dan Alyssa Soebandono.* /ANTARA/

Salah satu panduan praktis yang dapat ditemukan oleh pelaku UKM adalah pustaka gambar di Getty Images yang menyediakan beragam pilihan visual bertemakan Ramadhan yang cocok untuk perangkat mobile.

Pustaka gambar ini merupakan hasil kolaborasi Getty Images dengan Facebook, dan seluruh visual tersedia secara gratis bagi pelaku UKM untuk digunakan sebagai pendukung materi dan kegiatan pemasaran mereka selama Ramadhan.

Baca Juga: Live Streaming Ikatan Cinta 8 April 2021: Semua Orang Curiga Pada Elsa, Mama Sarah Cemas Elsa Dipenjara Lagi

Panduan UKM ‘Siap Sambut Ramadan’ ini dapat dilihat dan diakses melalui Halaman Facebook Indonesia.

Melalui kampanye #BulanKebaikan, Facebook juga memberikan inspirasi kebaikan dengan melakukan kolaborasi bersama kreator dan komunitas.

Terdapat sejumlah aktivitas yang dilakukan dalam kolaborasi tersebut, di antaranya kegiatan Ramabar, di mana streamer gamers resmi Facebook akan berkumpul secara virtual selama tiga kali dalam seminggu bersama komunitas mereka menjelang waktu buka puasa.

Mereka akan mengadakan sesi siaran langsung sambil berbagi cerita tentang Ramadhan yang menginspirasi mereka. Ustad Maulana dan beberapa pemuka agama lainnya juga akan bergabung dalam program ini untuk memberikan Kuliah Tujuh Menit dan berdiskusi tentang topik Ramadhan yang berkaitan dengan komunitas gaming.

Program berikutnya yakni #NgabuburitdiInstagram, sebuah serial Instagram Live selama 30 menit yang akan berjalan setiap hari Sabtu selama bulan Ramadan. Sesi siaran langsung ini menghadirkan beberapa konten kreator yang akan berbincang di waktu ngabuburit dengan topik seputar Ramadhan dan berbagi inspirasi tentang aksi kebaikan yang mereka lakukan.

Baca Juga: Pelatih Persib Sanjung Kualitas Materi Pemain Persebaya

Beberapa konten kreator yang akan dihadirkan adalah artis Prilly Latuconsina, Ersa Mayori, Meisya Siregar, dan Nagita Slavina.

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x