Simak Menu Buka Puasa yang Dianjurkan Rasulullah, Dapat Menurunkan Risiko Penyakit Diabetes hingga Jantung

- 13 April 2021, 14:09 WIB
Madu, makanan yang dianjurkan saat buka puasa.
Madu, makanan yang dianjurkan saat buka puasa. /Pixabay/ExplorerBob/

 

GALAMEDIA - Mulai Selasa ini, 13 April 2021 semua umat muslim di seluruh dunia, termasuk Indonesia tengah menjalankan ibadah puasa Ramadhan 1442 Hijriyah.

Seperti yang diketahui, ibadah puasa Ramadhan dijalankan selama 30 hari penuh. Tahukah Anda ada sejumlah menu buka puasa yang dianjurkan Nabi Muhammad SAW yang dapat menurunkan risiko penyakit diabetes, jantung, kanker, dan penyakit lainnya.

Nabi Muhammad SAW menganjurkan umat muslim untuk segera berbuka puasa ketika adzan maghrib berkumandang. Menyegerakan buka puasa menjadi salah satu amalan yang disunnahkan Nabi Muhammad SAW.

Baca Juga: Link Streaming Buku Harian Seorang Istri 13 April 2021:Dewa Buktikan Nana Bisa Hamil, Pasha Syok! Kenapa?

Bagi Anda yang bingung menu buka puasa untuk hari ini, berikut menu buka puasa yang dianjurkan Nabi Muhammad SAW yang dapat menjaga kesehatan tubuh:

1. Kurma
Kurma merupakan salah satu makanan menu buka puasa yang baik untuk kesehatan.

Dalam hadist riwayat Al-Tirmidzi dijelaskan bahwa, "Jika salah seorang dari kalian berbuka puasa, maka berbukalah dengan kurma kering (tamr), karena hal itu mengandung keberkahan. Jika tidak ada, maka berbukalah dengan air itu mensucikan (HR. Al-Tarmidzi).

Konsumsi kurma baik untuk kesehatan karena memiliki antioksidan tinggi yang dapat melindungi sel-sel tubuh dari radikal bebas. Selain itu, buah kurma dapat mengurangi risiko penyakit diabetes, kanker, dan jantung.

Baca Juga: SBY Daftarkan Merk Demokrat Atas Nama Pribadi, Marzuki Alie: Sudah Didaftarkan, Saat Saya jadi Sekjen

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x