5 Negara Paling Berpengaruh Besar Namun Sudah Bubar di Dunia, Apa Saja?

- 14 April 2021, 17:14 WIB
Bapak Uni Soviet Lenin
Bapak Uni Soviet Lenin /Sumber: Russia Beyond the Headlines/

GALAMEDIA - Ada yang masih ingat ramalan Prabowo Subianto yang menyebut kalau Indonesia akan bubar tahun 2030? Pasalnya terkait negara bubar, sudah bukan hal yang asing di dunia.

Sejarah mencatat, ada beberapa negara yang pernah ada dan berdaulat, bahkan sangat berpengaruh, namun kemudian bubar.

Negara apa sajakah itu? Dikutip melalui YouTube Data Fakta, berikut lima negara yang pernah berjaya dan berpengaruh besar namun sudah bubar di dunia.

Baca Juga: Usai Libur 3 Hari, Siswa SD dan SMP di Kota Cimahi Ikuti Pesantren Kilat Selama Ramdhan

1. Republik Sosialis Uni Soviet (1917 – 1991)

Dahulu Uni Soviet dikenal sebagai negara yang menakutkan di muka bumi sampai kemudian keruntuhan klimaksnya pada tahun 1991.

Selama tujuh dekade negara komunis ini berdiri sebagai banteng marxisme-leninisme-stalinisme atau penanda abad ke 20 kejayaan komunisme di dunia.

Uni Soviet berdiri bada tahun 1917 oleh Vladimir Lenin akibat kekacauan politik setelah pecahnya kekaisaran Rusia Tsar Nicholas Romanov II setelah perang dunia satu.

Uni Soviet berhasil mengalahkan Jerman dengan Nazinya disaat tak ada negara yang berpikir bahwa kediktatoran Hitler dapat dihentikan.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x