Health Alert! Sembilan Pilihan Makanan Sehat buat yang Ingin Tetap Fit Usai Lebaran

- 18 Mei 2021, 15:47 WIB
 Healthy food//pixabay.com/StockSnap
Healthy food//pixabay.com/StockSnap /

GALAMEDIA - Lebaran telah berlalu. Begitu pun tradisi tahunan mulai dari mudik, bersilaturahmi hingga mencicipi berbagai makanan khasnya.

Saat Ramadan usai, banyak yang biasanya "balas dendam" menyantap segala macam makanan dan minuman tanpa peduli kandungan lemak ataupun kalorinya.

Hidangan Lebaran yang berlemak seperti opor, rendang, dan ketupat menjadi menu wajib yang terhidang di meja.

Baca Juga: China Cs Sukses Gelar Debat PBB, Menlu Palestina: Israel ‘Otak’ Teror!

Belum lagi berbagai menu manis yang menggoda lidah mulai dari kastengel, nastar, putri salju, kue lapis, dan masih banyak lagi.

Nah, buat kamu yang ingin tetap fit setelah Lebaran, coba konsumsi jenis makanan dan minuman sehat di bawah ini yang Galamedia rangkum dari berbagai sumber.

Red rice//pixabay.com/smilingpixell
Red rice//pixabay.com/smilingpixell


1. Nasi merah

Setelah Lebaran, sebaiknya ganti menu karbohidrat dengan nasi merah atau roti gandum karena lebih tinggi serat dan mengandung kalori serta indeks glikemik lebih rendah.

Baca Juga: Jadi Perpustakaan Terbaik Dunia, Perpusnas Paling Siap Hadapi Covid-19

Spinach//pixabay.com/kkolosov
Spinach//pixabay.com/kkolosov

2. Bayam

Bayam mengandung lutein yang berfungsi mencegah penyumbatan di dinding arteri serta mengontrol kadar kolesterol.

Dengan mengonsumsi daun bayam secara rutin, risiko kolesterol dan penyakit jantung pun bisa berkurang.

Baca Juga: Pemkab Kerahkan 105 Armada Angkot dan 5 Bis Untuk Antar Jemput Lansia yang Akan Divaksin

Oatmeal//pixabay.com/RitaE
Oatmeal//pixabay.com/RitaE


3. Oatmeal

Oatmeal punya serat larut yang sangat tinggi. Ini membuatnya mudah dicerna sekaligus menyerap kolesterol jahat.

Sebuah studi membuktikan kadar LDL atau kolesterol jahat bisa turun hingga 5,3 persen dengan konsumsi oat rutin selama enam pekan.

Baca Juga: Emil Dampingi Jokowi Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Gotong Royong

Halaman:

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x