Jalankan program kehamilan? Perhatikan 5 Asupan Nutrisi Ini

- 10 Juni 2021, 13:34 WIB
ILUSTRASI kehamilan.*
ILUSTRASI kehamilan.* /PIXABAY/

GALAMEDIA –  Memiliki anak merupakan anugerah  yang tentunya ditunggu-tunggu oleh pasangan suami istri. Saat menjalankan program kehamilan   gaya hidup sehat termasuk asupan nutrisi kerap jadi perhatian.

Lantas apa saja ya nutrisi yang diperlukan saat menjalankan promil ini? Berikut Galamedia rangkum dari berbagai sumber:

Baca Juga: Lewat Kampanye #CiptakanKebaikan, TikTok Ajak Berbagi Kebaikan dan Lawan Perundungan Siber

1. Asam Folat

Perlu mommy ketahui, asam folat merupakan asupan nutrisi penting saat menjalani program kehamilan. Mommy bisa mengonsumsi asam folat saat akan mempersiapkan kehamilan sebanyak 400 mg. Bisa diperoleh dari brokoli, bayam atau jeruk.

2. Protein

Protein juga berperan semasa program kehamilan, karena protein mendorong produksi asam amino untuk mendukung  pertumbuhan sel bagi ibu serta janin. Mommy bisa konsumsi tahu, tempe, daging, telur atau yoghurt.

Baca Juga: Moeldoko Layak Jadi Presiden, Pemerhati Politik: Dekat dengan Santri dan Suka Lawan Radikalisme
 
3. Karbohidrat

Selain menjadi sumber energy, mengonsumsi makana karbohidrat juga membantu meningkatkan peluang kehamilan sebanyak 300-350 gram per hari ya. Mommy bisa pilih kentang, oatmeal, gandum, sayur atau buah-buahan ya.
 
4. Kalsium

Asupan kalsium juga berperan selama program kehamilan. Mommy bisa konsumsi ikan, susu, keju untuk memenuhi asupan kalsium ya.

Baca Juga: Viral di TikTok Lewat Don't Play-play Bosku, Ini Sosok Tessa Morena

5.Vitamin

Vitamin dibutuhkan dalam program kehamilan di antaranya vitamin A terkandung dalam wortel, bayam atau ubi.

Kemudian Vitamin B1 yang bisa diperoleh dari telur atau kacang-kacangan.  Selain irtu vitamin B12 seperti produk olahan susu, hati serta daging ayam.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x