Sejumlah Seniman dan Budayawan Deklarasikan Forum Budaya Jakarta Pesisir

- 23 Juni 2021, 16:29 WIB
Sejumlah pegiat budaya mendeklarasikan organisasi Forum Budaya Jakarta Pesisir (FBJP), di kawasan Pasar Seni Ancol, Jakarta Utara, Selasa 21 Juni 2021./dok.istimewa
Sejumlah pegiat budaya mendeklarasikan organisasi Forum Budaya Jakarta Pesisir (FBJP), di kawasan Pasar Seni Ancol, Jakarta Utara, Selasa 21 Juni 2021./dok.istimewa /

GALAMEDIA - Bertepatan dengan hari lahir Kota Jakarta Ke-494, sejumlah pegiat budaya mendeklarasikan organisasi Forum Budaya Jakarta Pesisir (FBJP).

Pendirian organisasi ini digelar di kawasan Pasar Seni Ancol, Jakarta Utara, Selasa 21 Juni 2021.

Husin Munir, didaulat memimpin organisasi yang bertujuan untuk mengembangkan, merevitalisasi, dan menyosialisasikan budaya Jakarta Pesisir.

Sementara tokoh Jakarta Utara, Sabri Saiman, bertindak sebagai Ketua Dewan Pembina.

Acara deklarasi digelar dengan protokol kesehatan ketat. Peserta yang hadir dipastikan sudah menjalani dua kali vaksin dan tidak melepas masker.

Baca Juga: Di Tengah Gempuran Covid-19, Kinerja BPJamsostek Bukukan Kinerja Sangat Baik

Mereka terpisah jarak cukup lebar dan cairan pencuci tangan disiapkan dalam jumlah banyak.

"Organisasi ini akan berupaya memberi kontribusi bagi kemajuan Jakarta dan Indonesia, melalui jalur budaya. Jakarta ini terbentuk dari karakter budaya pesisir, itu yang akan kami pertahankan," ujar Husin Munir, dalam sambutannya.

Sejumlah pegiat budaya mendeklarasikan organisasi Forum Budaya Jakarta Pesisir (FBJP), di kawasan Pasar Seni Ancol, Jakarta Utara, Selasa 21 Juni 2021./dok.istimewa
Sejumlah pegiat budaya mendeklarasikan organisasi Forum Budaya Jakarta Pesisir (FBJP), di kawasan Pasar Seni Ancol, Jakarta Utara, Selasa 21 Juni 2021./dok.istimewa

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x