Penting! Ini 5 Dampak Buruk Bagi Tubuh Jika Malas Mengganti Sprei, Salah Satunya Iritasi Kulit

- 24 Juli 2021, 09:37 WIB
Penting! Ini 5 Dampak Buruk Bagi Tubuh Jika Malas Mengganti Sprei, Salah Satunya Iritasi Kulit
Penting! Ini 5 Dampak Buruk Bagi Tubuh Jika Malas Mengganti Sprei, Salah Satunya Iritasi Kulit /Pixabay/Olya Adamovich

GALAMEDIA - Mengganti sprei kasur merupakan langkah yang baik untuk menjaga kebersihan dan kesehatan tubuh.

Menurut sebuah riset mengungkapkan fakta bahwa sprei yang jarang diganti lebih dari seminggu memiliki 24.631 bakteri.

Terbayang kan jika Anda malas untuk mengganti sprei berapa banyak bakteri dan kotoran tak kasat mata yang terkumpul di sana.

Oleh karena itu, para ahli menganjurkan untuk mengganti sprei bantal dan kasur setidaknya seminggu atau 10 hari.

Baca Juga: Natalius Pigai Sebut Kematian Covid-19 Pelanggaran HAM, Ferdinand: Nggak Nyangka Pemahamanmu Seburuk Ini

Sebab, jika melebihi itu penyakit akan mudah hinggap di tubuh Anda.

Lalu apa saja dampak buruk jarang mengganti sprei? Galamedia telah merangkumnya di bawah ini.

1. Jerawat

Bakteri yang menempel di sprei bisa menyebabkan adanya inflamasi hingga infeksi pada kulit wajah oleh karena itu bisa menimbulkan jerawat pada wajah atau kulit Anda.

Baca Juga: Sebut Jokowi Santai Saja Lihat Perilaku 'Offside' Moeldoko, Gus Umar: Ada yang Aneh

2. Infeksi Jamur dan bakteri

Saat Anda tertidur biasanya tubuh memproduksi keringat. Saat itu, keringat kita akan terserap oleh sprei sehingga sprei menjadi lembab dan menjadi sarang bakteri.

3. Iritasi kulit dan gatal karena kutu busuk

Dampak lainnya yaitu membuat iritasi kulit yang ditandai dengan adanya ruam kemerahan karena kuman yang tak kasat mata menempel di kulit.

Tak hanya itu, jika terasa gatal hebat hingga panas di kulit bisa jadi itu disebabkan oleh kutu busuk yang hidup di kasur Anda sehingga harus dilakukan vakum.

Baca Juga: Polres Cimahi Bersama TNI, dan Pemkot Gelar Patroli dan Baksos Sembako kepada Warga Terdampak Pandemi Covid-19

4. Scabies

Jika muncul bintil-bintil di sela jari, pergelangan tangan, sisi lengan bawah dalam, siku lengan, dan di lipatan-lipatan itu bisa menjadi pertanda penyakit scabies karena adanya sensitisasi terhadap kuman yang menempel di sprei.

5. Asma

Penyakit asma bisa terjadi karena jarang mengganti sprei karena tungau debu dan kuman lainnya akan berkembang biak sehingga bisa menimbulkan penyakit asma bahkan alergi.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x