Sempat Vakum 6 Bulan Akibat Pandemi, Lupba Cafe Kadin Bandung Kembali Dibuka

- 9 November 2021, 13:56 WIB
Ketua Umum PBA, Ary Zulfikar, juga hadir Ketua Bidang Hubungan Antar Lembaga PBA, Dewi Tenty Septi Artiany. Serta para pelaku UMKM Alumni Unpad yang tergabung dalam komunitas PBA.
Ketua Umum PBA, Ary Zulfikar, juga hadir Ketua Bidang Hubungan Antar Lembaga PBA, Dewi Tenty Septi Artiany. Serta para pelaku UMKM Alumni Unpad yang tergabung dalam komunitas PBA. /Kiki Kurnia/galamedia/


GALAMEDIA –  Setelah sempat vakum selama 6 bulan akibat pandemi Covid-19, Cafe Lupba di Graha Kadin Bandung, Jalan Talagabodas No. 31, Kota Bandung, kembali dibuka pada Minggu, 7 November 2021.

Gerai Lupba Cafe di Graha Kadin merupakan pilot project dari pembukaan gerai-gerai offline lainnya yang telah dibuka di BTC dan Green Forest untuk menampung produk-produk UMKM Alumni.

Sebelumnya, inisiasi pembukaan Lupba Cafe Kadin Kota Bandung ini dibuka pada awal tahun 2021. Cafe Lupba pada awalnya merupakan program pemberdayaan dari Perkumpulan Bumi Alumni (PBA).

Ketua Umum PBA, Ary Zulfikar yang akrab disapa Kang Azoo mengatakan, alasan untuk  melakukan Re-opening Cafe Lupba Kadin Kota Bandung ini.

Baca Juga: Usut Dugaan Korupsi Pengadaan Tanah, KPK Panggil Kepala SMKN 7 Tangsel

Kehadiran Cafe Lupba di Graha Kadin Kota Bandung ini menjadi cikal bakal kehadiran Cafe Lupba yang lainnya.

Saat ini, kata dia, Cafe Lupba sudah mempunyai gerai di BTC Kota Bandung, dan juga di Horison Green Forest Hotel, Cihideung, Kabupaten Bandung Barat.

“Saya bilang ke pelaku UMKM alumni PBA untuk tetap mempertahankan gerai pertama ini. Alhamdulillah kita mendapat respon positif dari ketua Kadin Bandung, Iwa Garniwa untuk tetap bisa membuka Cafe Lupba,” tambahnya.

Pada kesempatan yang sama digelar pula Grand Launching Lupba Craft & Oleh-oleh serta CuPBA Coffee2Go di Horison Green Forest Hotel, Jalan Sersan Bajuri, No. 102, Cihideung, Kabupaten Bandung Barat.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Singapura dengan Rasa Oriental Super Yummy

“Gerai offline yang dibuka oleh PBA sejalan dengan platform digital yang lagi dibangun oleh PBA yang insha allah di akhir tahun ini sudah akan di launching. Kita akan membangun sistem yang terintegrasi antara gerai offline dan online" ujarnya.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x