Mengungkap Lompatan Besar dari iOS 14 yang Baru Dirilis Apple

- 23 Juni 2020, 09:55 WIB
Ilustrasi App Clips pada iOS 14/Apple.com
Ilustrasi App Clips pada iOS 14/Apple.com /

GALAMEDIA - Sistem operasi terbaru untuk iPhone, iOS 14 resmi dirilis oleh Apple, dalam konferensi pengembang WWDC 2020 yang digelar virtual Senin, 22 Juni 2020. iOS 14 memiliki lompatan besar dibandingkan sistem sebelumnya.

Dikutip dari Antara, berikut fitur-fitur baru yang ada di iOS 14. Fitur ini dinilai memiliki keunggulan dibandingkan yang telah tersedia dari sistem sebelumnya.

1. Layar beranda diubah
Layar beranda menjadi antarmuka terbesar untuk iOS 14 dengan perubahan yang jauh lebih fungsional.

Apple selama ini dinilai konservatif dalam pendekatan soal layar beranda iPhone. Tahun ini iOS 14 membawa banyak hal baru, termasuk beberapa fitur kustomisasi yang sebelumnya hanya ada pada Android.

Baca Juga: Mengenal AK-47 Senjata Serbu Paling Legendaris Milik Para 'Pemberotak'

App Library
App Librabry adalah tampilan baru untuk mengatur aplikasi iPhone dalam berbagai grup. Fitur ini mirip dengan laci aplikasi Android yang memungkinkan pengguna untuk menyembunyikan aplikasi dari layar beranda utama.

App Library dilengkapi dengan beberapa fitur tambahan, seperti pembagian berdasarkan kategori aplikasi (hiburan, sosial, game dan lainnya) atau berdasarkan pola penggunaan.

Apple membuat iOS 14 lebih fleksibel dalam mempelajari kebiasaan pengguna untuk memberikan lebih banyak fitur yang dirancang khusus untuk pengguna.

App Library juga dilengkapi dengan fitur pencarian dengan tampilan aplikasi berbentuk daftar yang memungkinkan pengguna mencari aplikasi yang telah diinstal dengan lebih cepat di iPhone.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x