BERGEMBIRALAH Pembaca Alquran! Ini Dia 9 Keutamaan Baginya Berdasarkan Hadits dan Ayat Alquran

- 23 Maret 2023, 18:30 WIB
Ilustrasi baca Alquran.
Ilustrasi baca Alquran. //Foto: Abdullah Ghatasheh/Pexels/

Banyak orang ingin menjadi manusia yang bermanfaat dan sebaik-baiknya. Bagi umat muslim, cara menjadi sebaik-baiknya orang, cukuplah dengan mempelajari dan mengajarkan Al Quran. Hal ini sesuai dengan sabda Rasulullah SAW yang diriwayatkan oleh Hadist Riwayat Bukhari. Al Quran sebagai kalam Allah, memang sudah sepantasnya umat muslim mempelajari dengan sebaik-baiknya.

Selain menjadi orang yang sebaik-baiknya, hati dan pikiran Anda juga akan dijaga Allah. Anda akan dijauhkan dari hati yang kotor. Seperti yang telah diketahui, penyakit hati dapat menyebabkan berbagai efek pada tubuh dan pikiran manusia.

Penyakit hati dapat membuat orang melakukan perbuatan yang buruk kepada sesama manusia. Bahkan bisa menyakiti tubuhnya sendiri. Jika memiliki hati yang bersih, maka kita akan menjadi insan manusia yang berperilaku baik dan terhindar dari hal-hal yang dapat menimbulkan dosa dan murka Allah.

8. Anak yang Mempelajari Alquran, Orang Tuanya Kelak di Akhirat Akan Dianugerahi Mahkota

Para orang tua hendaknya menanamkan kepada anak-anaknya sedari dini tentang keutamaan membaca Al Quran. Bisa dengan mengikutkan anak-anak ke program TPQ atau ke bimbingan belajar Al Quran.

Bagi orang tua yang anaknya mau mempelajari bahkan menghafalkan Al Quran maka kelak di akhirat, baik orang tua dan anak tersebut, akan disematkan mahkota dan baju yang yang sinarnya melebihi cahaya matahari di dunia.

Begitu mulianya kalam Allah ini sehingga akan sangat disayangkan jika kita menyia-nyiakan.

9. Ganjaran Pahala Bagi yang Berusaha Membaca Alquran Walaupun Terbata-Bata

Mempelajari Al Quran seperti mempelajari tajwid, cara melafalkan huruf hijaiyah dan sebagainya dapat membantu melancarkan bacaan Al Quran Anda. Berdasarkan HR Muslim, Bukhari At-Tirmidzi, Ibnu Madjah dan Abu Daud, orang yang membaca Al Quran, walaupun terbata-bata tetap mendapatkan pahala 2 kali.

Sementara, bersyukurlah bagi yang telah lancar membaca Al Quran, karena mereka akan disandingkan bersama dengan malaikat yang mulia. Maha Besar Allah yang telah memberikan berkah dan keutamaan Al Quran bagi para pembaca dan pengamalnya.***

Halaman:

Editor: Shiddik Zaenudin

Sumber: tafsir web


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x