Disimpan di Kotak Surat, Harga Kacamata Mahatma Gandhi Bikin Pemiliknya 'Hampir Serangan Jantung'

- 11 Agustus 2020, 09:42 WIB
Kacamata Mahatma Gandhi akan dilelang secara online di Bristol, Inggris, 21 Agustus 2020.*/EAST BRISTOL AUCTIONS
Kacamata Mahatma Gandhi akan dilelang secara online di Bristol, Inggris, 21 Agustus 2020.*/EAST BRISTOL AUCTIONS /

GALAMEDIA - Sepasang kacamata milik Mahatma Gandhi ditinggalkan begitu saja di dalam kotak surat sebuah rumah lelang di Inggris. Seorang staf rumah lelang menemukan kacamata itu pada Senin, 10 Agustus 2020 pagi.

Rumah lelang East Bristol Auctions seolah mendapatkan 'durian runtuh' atas temuan kacamata yang dibungkus amplop polos tersebut. Kacamata itu disebut sebagai penemuan terpenting perusahaan.

Juru lelang Andrew Stowe mengungkapkan, kacamata Mahatma Gandhi itu diperkirakan lebih dari 15.000 poundtserling atau sekitar Rp 289 juta. Setelah menelusuri, akhirnya ditemukan pemilik kacamata tersebut.

Baca Juga: Hasil Tes, Jenis Masker Ini Kurang Efektif Melindungi Diri dari Covid-19

"Salah seorang staf menyerahkannya kepada saya dan berkata ada catatan yang mengatakan bahwa itu adalah kacamata Mahatma Gandhi. "Saya pikir itu menarik, lalu saya melanjutkan aktivitas saya," tutur Andrew dilansir dari BBC.

Andrew pun mengungkap, si pemilik tak percara jika kacamata yang hendak dilelangnya itu memiliki nilai ekonomis. Bahkan Andrew menyebut si pemilik itu "hampir terkena serangan jantung" saat diberi tahu harga kacamata.

"Saya menelepon orang itu (pemilik) dan saya rasa ia hampir mengalami serangan jantung," kata Andrew.

Baca Juga: Di Hari Kiamat Nanti, Rasulullah akan Mengenal Umatnya dari Ciri Khusus Ini

Andrew bercerita, si pemilik berkata kepadanya bahwa kacamata itu telah diwariskan dari generasi ke generasi di keluarganya. Menurut si pemilik, seorang kerabat keluarganya pernah bertemu Gandhi dalam kunjungan ke Afrika Selatan pada 1920-an.

"Kami memeriksa tanggalnya dan semuanya cocok, bahkan tanggal Gandhi mulai memakai kacamata. Ini mungkin salah satu kacamata pertama yang ia (Gandhi) pakai karena minusnya cukup rendah," ungkap Andrew.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x