10 Tips Mendidik Anak di Era Digital, Jadilah Orang Tua Bijak dengan Menerapkan Langkah-langkah Ini!

- 24 Agustus 2023, 21:01 WIB
10 Tips Mendidik Anak di Era Digital.
10 Tips Mendidik Anak di Era Digital. / pexels/ @KetutSubiyanto /

Baca Juga: 7 Tips Merawat Wajan Anti Lengket agar Kualitasnya Tetap Terjaga dan Tidak Cepat rusak

  1. Cari tahu aplikasi atau website yang layak ditonton anak-anak

Cari tahu tentang  aplikasi dan situs web yang digunakan anak-anak. Agar mereka tetap aman menggunakan gadget dan paling penting melindungi mereka dari dampak negatif gadget. 

  1. Ajarkan anak tentang pentingnya menjaga informasi pribadi

Ajarkan anak-anak tentang pentingnya menjaga informasi pribadi dan Berikan tentang hal-hal apa yang boleh dan tidak boleh mereka bagikan di dunia maya.  

  1. Buat ruangan di rumah bebas gadget 

Kita perlu menentukan area mana saha di rumah yang  perlu bebas dari gadget, misalnya ruang makan atau ruang keluarga, sehingga ketika di ruangan tersebut fokus untuk mengobrol dan tidak boleh ada yang bermain gadget. 

  1. Dorong anak untuk memiliki aktivitas di luar rumah

Dorong anak-anak untuk menjalani aktivitas di luar rumah. Misalnya, jadwalkan untuk bermain di alam bebas agar membantu mereka untuk tetap mengenal alam di sekitarnya dan tidak tergantung gadget. 

  1. Sempatkan waktu mendengar cerita anak

Jika kita ingin anak-anak terbuka dengan orang tuanya, maka perlu memberikan waktu bagi mereka untuk bisa bercerita dan berkomunikasi tentang apapun, termasuk ketika mereka bermain gadget. 

Baca Juga: Cara Mendidik Anak Generasi Alfa dengan Bijak, dr. Aisah Dahlan Berikan Solusi Jitu

Kita sebagai orang tua perlu menjadi tempat ternyaman bagi mereka untuk bercerita tentang apapun, termasuk masalah atau pengalaman yang mungkin mereka hadapi di dunia digital.

Halaman:

Editor: Ryan Pratama

Sumber: Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah