Ini Rahasia Hijab Voal Tidak Mudah Rusak dan Bisa Tegak Sepanjang Hari

- 4 September 2020, 12:53 WIB
Hijab berbahan voal. Foto Ilustrasi/net
Hijab berbahan voal. Foto Ilustrasi/net /

GALAMEDIA - Tren memakai hijab simple masih menjadi kebiasaan bagi para hibajers saat ini. Salah satu hijab yang masih digandrungi adalah yang berbahan voal.

Kerudung yang satu ini diklaim mudah diatur dan menawarkan bentuk tegak sepanjang hari. Itu sebabnya, banyak yang senang mengoleksi jenis hijab satu ini.

Belakangan, hijab voal polos semakin banyak yang dicari. Tapi, hijab voal printing juga tak kalah ngehits. Nah, kalau sudah banyak mengoleksi hijab voal, bagaimana cara merawatnya agar tak mudah rusak?

Baca Juga: Masuk Tanpa Bra dengan Hijab Asal, Dianggap Lecehkan Masjid Turki Amber Heard Dikecam Publik

Dalam laman haibunda disebutkan ada bebera cara merawat hijab voal agar enggak mudah rusak. Berikut penjelaskannya

1. Mengenakan ciput atau underscarf
Mengenakan hijab tanpa ciput bisa merusak hijab. Produk sampo atau perawatan rambut yang Bunda kenakan akan bergesekan dan luntur di permukaan hijab. Ciput bermanfaat menjaga hijab tetap bersih.

2. Pin khusus hijab
Jarum seringkali membuat hijab rusak seperti bolong dan ketarik. Masalah itu akan teratasi dengan pemakaian pin khusus hijab. Jadi Bunda tak perlu khawatir ujung jarum akan membelit kain hijab.

Baca Juga: Fresh dengan Poni Baru, Putri Charlene dari Monako Tampil Superchic dengan Masker Trendi Joker

3. Mencuci dengan tangan
Salah satu rahasia merawat hijab adalah dengan mencucinya dengan tangan. Kain hijab yang lembut dan ringan jika dicucui dengan mesin cuci akan cepat rusak.

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x