Dibanderol 60 Jutaan Saja, Scorpion Cockpit Kursi Keren Gamers Generasi Rebahan..

- 15 September 2020, 16:06 WIB
galamedianews.com
galamedianews.com /galamedianews.com

GALAMEDIA - Dirancang untuk bergerak dengan bentuk kalajengking, kursi seharga $ 3.999 atau sekitar Rp 60 jutaan ini layak menjadi kursi para gamers.

Didukung perangkat canggih, Scorpion Computer Cockpit memungkinkan pengguna untuk mengubah desain sesuai kebutuhan.

Bagian ekor misalnya bergerak dari belakang kursi di atas kepala untuk menjadi dudukan layar dengan kapasitas tiga screen sekaligus. Pengguna juga bisa memilih duduk tegak atau rebahan.



Tak usah takut pegal karena Si Kalajengking ini juga dilengkapi fitur pemijat dan pemanas sehingga pengguna dapat menikmati waktu berkualitas bersama game favorit.

Dikutip Galamedia dari DailyMail, Selasa (15 September 2020) review CNET yang pertama kali melihatnya di Scorpion Computer Cockpit di Alibab menyebutnya sebagai kursi-bermeja dengan dudukan satu monitor ultra-lebar 49 inci atau tiga layar masing-masing 27 inci yang semuanya terpasang di ujung ekor.


Baca Juga: “Tragedi, Pangeran William dan Harry Tak Lagi Bicara Sejak Kedatangan Meghan Markle”

Edisi awalnya hanya $ 1.999 atau sekitar Rp 28 juta, jauh lebih murah daripada yang ditampilkan di situs web Cluvens. “Ini  model baru tahun 2020 yang berbentuk kalajengking. Kursi dan mejanya dikontrol secara elektrik dengan satu sentuhan."

Motor kursi yang dikendalikan satu tombol memungkinkan pengguna untuk mengubah posisi dudukan dengan remote control. Pengguna dapat memilih enam posisi. Termasuk memosisikan layar pada sudut 45 derajat, sudut 75 derajat, dan menaikkan kursi untuk berbaring.



Ada juga posisi gravitasi nol yang sedikit miring atau 170 derajat termasuk untuk posisi datar. Alibab saat ini menerima pre-order untuk Scorpion Cockpit dengan lama pengiriman tiga hingga enam minggu dan pemasangan satu hingga dua jam.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x