Susu Bubuk atau Susu Cair? Mana yang Lebih Baik untuk Tumbuh Kembang Anak

- 19 September 2020, 13:49 WIB
Susu cair dan susu bubuk. Foto Ilustrasi
Susu cair dan susu bubuk. Foto Ilustrasi /orami parenting

GALAMEDIA - Kebutuhan nutrisi harian si Kecil semakin banyak ketika dirinya genap berusia 1 tahun. Di usia ini, ASI saja sudah tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya. Karena itu, tidak sedikit orang tua yang memberikan susu tambahan, baik susu bubuk atau susu cair.

Susu bubuk umumnya berbahan dasar susu sapi yang diolah sedemikian rupa hingga menjadi bubuk kering. Susu bubuk dibuat dengan cara memanaskan susu cair hingga kering, dengan menggunakan alat berupa spray drying.

Selain bisa berupa susu skim, seperti dilansir dari klikdokter.com, susu bubuk juga tersedia dalam bentuk full cream atau whole milk.

Baca Juga: Stop! Makan Mie Instan dan Nasi Putih Berlebihan. Jika Tidak, Awas dengan Ginjal dan Jantung Anda

Sementara untuk susu cair, jenis ini terbagi menjadi dua macam: susu cair segar dan susu cair olahan. Susu cair segar berasal langsung dari perahan hewan ternak penghasil susu.

Produk susu jenis ini bebas dari kolostrum dan tidak diolah lagi dengan tambahan pemanis atau perasa buatan.

Berbeda halnya dengan susu cair segar, susu cair olahan mengalami proses pengolahan untuk mempertahankan zat gizi, menambah cita rasa dan mempertahankan daya simpan susu. Susu cair olahan dapat berupa susu pasteurisasi, susu UHT, susu skim, dan lain sebagainya.

Baca Juga: IKA Sejarah UPI Desak Mendikbud Agar Sejarah Jadi Pelajaran Wajib, Bukan Pilihan Atau Disederhanakan

Perbedaan Susu Bubuk dan Susu Cair

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x