Cek Fakta: Apakah Sarung Tangat Karet Efektif Tangkal Corona? Ini Faktanya

- 28 September 2020, 13:50 WIB
ILUSTRASI sarung tangan petugas medis.*
ILUSTRASI sarung tangan petugas medis.* /PIXABAY


GALAMEDIA - Di masa pandemi serkarang, masker merupakan hal wajib. Tapi selain masker, ada juga alat untuk ‘mempersenjatai’ diri saat pandemi yaitu sarung tangan karet. Masker dan sarung tangan ini dinilai sebagai alat untuk mencegah tertularnya Covid-19.

Pertanyaannya, apakah penggunaan sarung tangan karet ini memang efektif mencegah masuknya virus corona ke dalam tubuh Anda?

Baca Juga: Miss V Juga Butuh 'Nutrisi' untuk Menjaga Kesehatannya, Ini 6 Makanan yang Menyehatkan Vagina

Dikutip Galamedia dari laman sehatq.com, bagi tenaga medis, sarung tangan karet memang merupakan salah satu alat pelindung diri (APD) yang harus digunakan saat menangani pasien Covid-19.

Fungsinya adalah menjaga tangan dari penyebaran infeksi atau penyakit selama pelaksanaan pemeriksaan atau prosedur medis. Meskipun demikian, bukan berarti sarung tangan yang terbuat dari nitrile, latex, dan isoprene ini bisa dipakai oleh orang awam (bukan tenaga kesehatan).

Baca Juga: Puasa Senin Kamis, Ini Keutamaan, Bacaan Niat, dan Doa Buka Puasa Sunnah Senin Kamis

Pasalnya jika salah prosedur pemakaian, fungsinya sebagai pelindung diri akan hilang dan tidak mencegah virus maupun kuman lain yang mengakibatkan penyakit tertentu.

Kriteria sarung tangan karet sesuai standar medis
Tidak sembarang sarung tangan karet memenuhi syarat sebagai alat pelindung diri. Sarung tangan karet sesuai standar medis haruslah memiliki spesifikasi seperti:

Baca Juga: Demi 2 Triliun, Teken Kontrak Reality Show Netflix Pangeran Harry dan Meghan Markle Disebut Munafik


1. Bebas dari tepung (powder free)
2. Memiliki cuff (bagian ujung pergelangan tangan) sampai melewati pergelangan tangan dengan panjang minimum 230 mm dan berukuran S, M, L
Desain bagian pergelangan tangan harus dapat menutup rapat tanpa kerutan
3. Tidak menggulung atau mengkerut selama penggunaan
4. Tidak mengiritasi kulit

Halaman:

Editor: Hj. Eli Siti Wasilah


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x