Tak Juga Mengaku Kalah dari Biden, Tinggalkan Gedung Putih atau Tidak Ini Ancaman Twitter pada Trump

- 23 November 2020, 10:46 WIB
Donald Trump.
Donald Trump. /Instagram/@realdonaldtrump

GALAMEDIA - Twitter akan menyerahkan kendali akun resmi presiden AS kepada Joe Biden pada 20 Januari nanti, terlepas dari apakah Donald Trump telah meninggalkan Gedung Putih atau belum.

Presiden Donald Trump hingga saat ini belum mengakui Gedung Putih akan menjadi rumah dinas presiden terpilih Joe Biden. Meski demikian akun Twitter POTUS (President of The United States) akan tetap diserahkan pada
Biden.

Baca Juga: Dituding Akal-akalan Trump, Usul Pentagon Presiden Non-Militer Dimakamkan di TMP Picu Reaksi Keras

“Twitter secara aktif bersiap mendukung transisi akun Twitter institusional Gedung Putih pada 20 Januari 2021,” ujar kata juru bicara Twitter Nick Pacilio kepada Politico.

Dikutip Galamedia dari DailyMail, Senin (23 November 2020) Trump telah 10.900 kali memosting pesan sejak mengambil alih akun POTUS pada Januari 2017 dari Barack Obama.

Saat tak lagi menjabat POTUS, semua postingan Trump akan diarsipkan dan akun kembali zero-tweet sebelum diteruskan oleh Biden pada 20 Januari.

Baca Juga: Bukan Kembar Biasa, Bayi Perempuan Ini Lahir Setelah Kakak Kembarnya Dua Kali Rayakan Ultah

Twitter mengatakan pihaknya tidak perlu berbagi informasi antara tim kepresidenan yang mangkat  dan yang akan datang.

Tapi dipastikan Trump takkan berhenti mencuit karena selain akun POTUS, ia juga memiliki akun pribadi @realDonaldTrump dengan lebih dari dua kali lipat jumlah pengikut.

POTUS memiliki 32,8 juta pengikut, sementara realDonaldTrump yang aktif per  2009 memiliki 88,9 juta pengikut.

Baca Juga: Menaikan Nilai Keuntungan Dagangan Ala Rasulullah

Tapi begitu kursi kepresidenan diserahkan pada Biden, Trump akan kehilangan perlindungan kebijakan khusus 'pemimpin dunia' Twitter  yang memungkinkan cuitan  yang melanggar aturan mendapat peringatan hingga pembekuan akun.

Akun lain yang juga akan memiliki admin baru yaitu @WhiteHouse, @VP dan @FLOTUS. First Lady Melania Trump hanya men-tweet 1.297 kali dalam empat tahun terakhir, sementara Wakil Presiden Mike Pence memposting 9.294 kali.

Baca Juga: Pertama dalam Sejarah Grup K-Pop, Klip Epik BLACKPINK DDU-DU DDU-DU Lewati 1,4 Miliar Klik!

Ketika Presiden Barack Obama meninggalkan Gedung Putih pada tahun 2017, akun Twitter pemerintah diarsipkan dan diserahkan pada manajemen Administrasi Arsip dan Arsip Nasional.

Cuitan Obama sekarang disimpan di akun  @POTUS44. Akun @POTUS45 telah disiapkan untuk cuitan resmi Trump sebagai presiden.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: dailymail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x