Corona Menyerang Tak Pilah-Pilah Orang, Prokes Adalah Penangkalnya

- 25 November 2020, 18:33 WIB
Bupati Sumedang Dr.H.Dony Ahmad Munir tekankan penerapan Protokol keseharan.
Bupati Sumedang Dr.H.Dony Ahmad Munir tekankan penerapan Protokol keseharan. /Ade Hadeli/



GALAMEDIA - Bupati Sumedang Dr.H.Dony Ahmad Munir kembali menekankan kepada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan (prokes) Covid-19 dengan melaksanakan gerakan 3M (memakai masker mencuci tangan dan menjaga jarak) serta menghindari kerumunan.

"Corona (Covid-19) itu bisa menyerang siapa saja dan tak pilah-pilah orang. Karena pendisiplinan prokes menjadi penangkal yang cukuf efektif. Karena itu masyarakat agar selalu dipatuhi dan laksanakan gerakan 3M," kata Dony, Rabu 25 November 2020.

Hal itu ditekankan Bupati, menyusul terjadinya fluktuasi kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Sumedang yang relatif tinggi, disertai perubahan yang cepat.

Baca Juga: Tidak boleh Keluar Rumah Selama Sembilan Bulan, Megawati: Yang Boleh Ditemui Hanya Presiden

Padahal sebut dia, Satuan Gugus Tugas Percepatan Penangan Covid-19 Kab.Sumedang, yang didalamnya melibat unsur TNI/Polri serta sejumlah stake holder yang ada, sudah   bekerja keras dalam melawan corona.

Sehubungan dengan itu, pihaknya meminta dukungan dari segenap masyarakat, untuk melakukan ikhtiar mengatasi pandemi Covid-19 supaya cepat tuntas.

"Dukungan yang dibutuhkan dari masyarakat yakni mematuhi protokol kesehatan dan melaksanakan gerakan 3M," katanya.***

Editor: Dadang Setiawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x