Utamakan Kepentingan Nasional, Menwa Mahawarman Pegang Teguh Santiaji Panca Dhama Satya

- 27 November 2020, 15:58 WIB
Komandan Resimen (Danmen) Menwa Mahawarman, Wawan Setiawan. (dok. Menwa Mahawarman)
Komandan Resimen (Danmen) Menwa Mahawarman, Wawan Setiawan. (dok. Menwa Mahawarman) /

 

GALAMEDIA - Resimen Mahasiswa (Menwa) Mahawarman Jawa Barat lahir di Bumi Siliwangi sejak tahun 1959 dalam bentuk Wala 59 yang kemudian mendapatkan pengesahan Dhuaja (berupa bendera) Menwa Mahawarman.

Pengesahan itu berdasarkan Keputusan Menko Hankam/Kasab No.M/1/016/64 sebagai pandji-pandji Kesatuan dimana satu sisi berupa lambang Mahawarman dan di sisi lainnya lambang Siliwangi.

Menwa Mahawarman dipastikan merupakan anak kandung Kodam III/Siliwangi. Bahkan Menwa Mahawarman turut serta dalam berbagai operasi penumpasan ancaman terhadap NKRI mulai dari Trikora, DI-TII, maupun operasi teritorial di Timur Tengah dan Timor Timur.

Baca Juga: Gildak Suguhkan Sensasi Street Food Asal Negeri Ginseng Korea

"Menwa Mahawarman beserta Kesatuan-kesatuan di bawahnya mendapatkan pengesahan melalui Keputusan Gubernur Kepala Daerah selaku KAMADA HANSIP/HANRA VIII DJABAR pada tahun 1966 yang juga menyatakan bahwa Menwa Mahawarman berkedudukan di Surapati 29 Bandung," ungkap Komandan Resimen (Danmen) Menwa Mahawarman, Wawan Setiawan, saat dihubungi, Jumat 27 November 2020.
 
Ia menjelaskan, Menwa Mahawarman terus berkembang dengan anggota yang tersebar dan berasal dari lebih 65 Perguruan Tinggi.

Sejak reformasi, Menwa Mahawarman secara resmi hanya bergabung dengan Korps Menwa Indonesia yang merupakan organisasi pewaris ideologis dan diwarisi secara legal panji-panji Tentara Pelajar.

Baca Juga: Kapolda Metro Jaya Tegaskan Ada Tindak Pidana di Kerumunan Acara Habib Rizieq

Hal itu dibuktikan dengan surat keputusan dan penyerahan Dhuaja PKBPPK (Persatuan Keluarga Besar Pelajar Pejuang Kemerdekaan) pada tanggal 2 Juni 2013 di Tugu Proklamasi Jakarta.

Sayangnya, kata Wawan, seiring berkembangnya organisasi, banyak pihak yang ingin menjatuhkan dan menginfiltrasi Menwa Mahawarman.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x