Menakjubkan atau Menakutkan? The Simpsons Prediksi Rusuh Aksi Massa Trump di Capitol Hill Juga..

- 8 Januari 2021, 15:00 WIB
Perbandingan peta perolehan suara yang ada di film kartun The Simpsons dibandingkan dengan yang sebenarnya terjadi pada Pilpres AS 2020
Perbandingan peta perolehan suara yang ada di film kartun The Simpsons dibandingkan dengan yang sebenarnya terjadi pada Pilpres AS 2020 /Tangkap layar akun Tiktok.com/@f320Jamall

GALAMEDIA - Sebuah episode The Simpsons yang menggambarkan kekacauan menjelang pelantikan presiden terpilih di tahun 2021, membuat netizen kaget. Pasalnya adegan tadi langsung mengingatkan mereka pada ricuh Capitol Hill kemarin.

Dikutip Galamedia dari DailyMail, Jumat (8 Januari 2021) episode  ke-31 Halloween The Simpsons, Treehouse of Horror disebut memprediksi chaos pemilu AS antara Trump dan Biden.

Baca Juga: Pengamat : Jangan Berprasangka Berlebihan Soal Pembebasan Abu Bakar Ba'asyir

Edisi Halloween itu membahas proses pemilu tahun 2020 yang memiliki kemiripan dengan pilpres AS November lalu yang berujung aksi massa di Wahington DC, menyusul kekalahan Trump.

Ditayangkan pada 1 November 2020, adegan mengejutkan The Simpsons menunjukkan kebakaran di kota fiksi Springfield. Mobil-mobil terbalik dan jendela pecah pada hari pelantikan presiden.

Baca Juga: Perusahaan 'Merumahkan' Karyawan atau Pekerja, Adakah Dasar Hukumnya?

Homer Simpson sendiri gagal memberikan suaranya. Potongan gambar apokaliptik jelang pelantikan 2021 itu membuat netizen menyamakannya dengan 'perang saudara' antara massa pro-Trump dan mereka yang berseberangan.

Tak sedikit yang menganggapnya sebagai prediksi serbuan  pendukung Trump ke gedung Capitol untuk memprotes kekalahan presiden pilihannya hingga  anggota anggota parlemen menyelamatkan diri dan lima orang kehilangan nyawa.

Baca Juga: Mahfud MD Serahkan Nama Calon Kapolri, Presiden Jokowi Hari Ini Berikan ke DPR RI

Seri Halloween The Simpsons  dimulai dengan antrean warga  di luar TPS di sekolah dengan  papan bertuliskan 'Demokrasi Berakhir pada 08.38' atau yang disebut Homer hari pemilihan.

Ketika sampai di bilik suara, putrinya Lisa bertanya, “Bagaimana kita bisa melupakan semua yang terjadi dalam empat tahun terakhir?” Jumlah tahun yang sama dengan pemerintahan Trump. Tapi sang ayah Homer tidak ikut memilih.

Baca Juga: Lupakan Dulu Calon Kapolri, Papua Masih Memanas Usai Pembakaran Pesawat MAF

Berikutnya adegan beralih ke klip berjudul '20 Januari 2021' atau hari pelantikan di mana Homer duduk di atap rumah mengenakan baju besi yang terbuat dari panci, sementara kota Springfield terbakar dalam adegan apokaliptik.

Episode ini mengungkapkan Homer yang tak memberikan suara saat pemilu dan konsekuensinya. Komentar soal episode Halloween ini pun membuat netizen ramai berkomentar.

Baca Juga: WhatsApp Keluarkan Pembaruan Kebijakan Privasi Pengguna, Pengamat: Ancaman bagi Primasi

“The Simpsons tidak pernah salah.”, “Mulai besok akan akan percaya semua  prediksi The  Simpsons..”, “Mana bisa The Simpsons meramalkan perang saudara juga?“ Demikian di antara komentar yang bermunculan.
 
Sebelumnya beberapa kali The Simpsons memicu komentar konspirasi karena berkali-kali memprediksi berbagai peristiwa penting di dunia. Mulai dari Covid hingga kematian Kobe Bryant.

Baca Juga: Ramai Calon Kapolri, Jenderal Idham Azis Mendadak Terbitkan Surat Telegram, Soal Apa Ya?

Episode Treehouse of Horror lainnya yang ditayangkan pada tahun 1996, meramalkan orang-orang yang marah terkait  amandemen yang melarang aksi pembakaran bendera turun ke gedung Capitol dengan membawa bom dan senjata.

Lalu episode yang disiarkan pada tahun 2000 juga dianggap secara akurat meramalkan kepresidenan Trump, 17 tahun sebelum pengusaha real estate itu dilantik.

Baca Juga: Bebas Murni dan Banyak Dibantu Selama Masa Tahanan, Ini Yang Diucapkan Ustad Abu Bakar Ba'asyir

Prediksi menarik lainnya yang telah menjadi kenyataan termasuk episode 1998 yang dengan tepat mengungkap Disney membeli 20th Century Fox. Lalu episode 1993 soal virus misterius dari Asia yang menyerang Springfield dengan kemiripan mencolok dengan pandemi virus corona.***

Editor: Mia Fahrani

Sumber: dailymail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x