Lampung Diguncang Gempa Magnitudo 5,4, BMKG Ingatkan Gempa Susulan

- 16 Januari 2021, 18:04 WIB
Ilustrasi gempa bumi.
Ilustrasi gempa bumi. /Pixabay/Tumisu



GALAMEDIA - Gempa bumi mengguncang wilayah Lampung dengan magnitudo 5,4, Sabtu 16 Januari 2021.

Berdasarkan informasi dari Indonesia Tsunami Early Warning System (InaTEWS) Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa itu terjadi sekitar pukul 16:26:44 WIB.

Kedalaman pusat gempa ada pada 45 km. Koordinat pusat gempa berada pada 6,41 Lintang Selatan dan 103,86 Bujur TImur.

Baca Juga: Ulama Berguguran di Awal 2021, Ketum MUI: Kematian Seorang Alim Sama dengan Kematian Alam

"135 km barat daya Pesisir Barat Lampung," kata BMKG.

BMKG menyarankan agar warga hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.

Baca Juga: Hari Ini Kembali Cetak Rekor, Ini Daftar Kasus Positif Covid-19 Tiap Provinsi

"Tidak berpotensi Tsunami," kata InaTEWS BMKG.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x