Ratusan Rumah di Kabupaten Cirebon Terendam Banjir Setinggi 50 cm - 100 Cm

- 18 Januari 2021, 12:12 WIB
Hujan Deras Landa Kabupaten Cirebon, Banjir Hingga 1 Meter Sebabkan 382 KK Terdampak / Dok Antara.*
Hujan Deras Landa Kabupaten Cirebon, Banjir Hingga 1 Meter Sebabkan 382 KK Terdampak / Dok Antara.* /

GALAMEDIA - Ratusan rumah di Cirebon yang terendam banjir akibat hujan lebat dan meluapnya aliran sungai, Senin 18 Januari 2021. 

"Sementara yang terdata ada ratusan rumah di beberapa kecamatan yang terendam banjir," kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cirebon, Alex Suheriyawan di Cirebon, Senin.

Alex mengatakan banjir yang menggenangi ratusan rumah warga di Kecamatan Plered, Klangenan, Arjawinangun, Kapetakan dan Suranenggala rata-rata dengan kedalaman air 50 centimeter sampai 100 centimeter.

Baca Juga: Aduan ke IndiHome Hanya Dijawab Mesin Penjawab, Inikah Layanan Prima Perusahaan Plat Merah?

Menurutnya banjir yang terjadi ini dikarenakan intensitas hujan yang tinggi dengan waktu cukup lama pada Minggu 17 Januari 2021 sore hingga malam.

"Sehingga ada beberapa sungai yang meluap dan merendam permukiman warga," ujarnya.

Sampai saat ini lanjut Alex, pihaknya terus mendata berapa jumlah rumah yang terdampak banjir akibat tingginya curah hujan.

Baca Juga: Gigi Anak Hitam? Jangan Dianggap Sepele, Ini Penyebabnya dan Lakukan Langkah ini Sejak Dini

Sementara Camat Arjawinangun Sutismo mengatakan banjir sempat merendam Kantor Kecamatan Arjawinangun beberapa jam, namun saat ini dipastikan sudah mulai surat.

"Kalau di kecamatan ini setiap tahun pasti terkena banjir, karena posisinya rendah," katanya.***

Baca Juga: Istri Isa Bajaj Dapat Pelecehan Seksual, Satreskrim Polrestro Jaktim Langsung Turun Tangan

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x