Jokowi Gencarkan Gerakan Wakaf, HNW: Ironi, Dana Haji dan Zakat Dihimpun Tapi Korupsi Makin Esktrem

- 28 Januari 2021, 08:45 WIB
Hidayat Nur Wahid*
Hidayat Nur Wahid* /Dok. PKS

GALAMEDIA - Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Hidayat Nur Wahid (HNW) mengeritik terhadap Gerakan Nasional Wakaf Uang (GNWU), yang diluncurkan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Senin 25 Januari 2021.

Wakil Ketua MPR RI ini menilai apa yang dilakukan rezim Jokowi sangat bertolak belakang dengan sikap politiknya. Terutama menyangkut Islam.

HNW pun sepakat dengan apa yang disampaikan Rizal Ramli terkait hal itu. Kebijakan itu kontradiktif, karena satu sisi berharap dana umat, tapi sisi lain tidak suka politik Islam.

Baca Juga: Pengedar Ganja Jaringan Aceh Diringkus BNN, Salah Satunya Anggota Komunitas LGN

"Iya, itu kontradiksi yg terulang lagi. Dan lebih ironi lagi, krn dana Umat ingin dihimpun ; haji, zakat, wakaf, umrah," tulis HNW di akun Twitternya, dikutip Galamedia, Kamis, 28 Januari 2021.

Ia mengkhawatirkan, jika dana umat itu disedot untuk digunakan pemerintah, yang terjadi justru ada penyelewengan. Di satu sisi, ia juga menyoroti banyaknya korupsi yang dilakukan oknum dalam menggerogoti uang negara.

"Tapi korupsi yg menggerogoti keuangan Negara&Bangsa, terus makin ekstrim saja;kondensat, jiwasraya, asabri, bpjs tenaga kerja, bansos termasuk unt disabilitas," lanjut HNW.

Baca Juga: Menlu Baru AS Langsung Warning Iran Soal Kesepakatan Nuklir

Sementara pada peluncuran GWNU, Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan, wakaf adalah salah satu ajaran Islam yang memuat pesan kepedulian, berbagi, dan upaya melakukan pemerataan kesejahteraan masyarakat.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x