Kiper Timnas Kamerun Diskors Akibat Doping, Ajax Banding ke CAS

- 5 Februari 2021, 22:06 WIB
Kiper Ajax Amsterdam, Andre Onana.
Kiper Ajax Amsterdam, Andre Onana. /Instagram.com/@afcajax/



GALAMEDIA -- Kiper Ajax Amsterdam Andre Onana harus menepi selama 12 bulan akibat skors yang diterimanya dari UEFA. Ia diskors karena melanggar aturan doping.

Seperti dirilis Antara, Onana terbukti menggunakan zat terlarang Furosemide yang ditemukan saat pemeriksaan urin 30 Oktober 2020.

Kiper timnas asal Kamerun ini diskorsing dari semua aktivitas sepak bola selama setahun mulai Jumat ini.

Baca Juga: Allah Memberi Peringatan Terhadap Penentang Hukum-Nya

Ajax menyebut pelanggaran itu akibat kesalahan Onana yang menurut klub asal Belanda itu tidak sengaja meminum obat untuk istrinya pada 30 Oktober pagi hari.

Ajax mengatakan akan mengajukan banding atas skorsing ini ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS).

Larangan doping Onana adalah pukulan kedua bagi Ajax dalam beberapa hari setelah klub Belanda ini tidak memasukan pemain termahalnya Sebastien Haller untuk babak gugur Liga Europa.

Baca Juga: Surya Paloh Turun Tangan, Instruksikan Fraksi NasDem Tolak Revisi UU Pemilu

Onana yang berusia 24 tahun telah memainkan 142 pertandingan untuk Ajax sejak 2015 dan 15 kali membela timnas Kamerun.

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x