Kerjasama IKA Unpar dan IMI Jabar Bantu Warga Terdampak Banjir di Pamanukan Subang

- 12 Februari 2021, 06:05 WIB
IKA UNPAR dan IMI Jabar bantu warga korban banjir di Pamanukan Subang
IKA UNPAR dan IMI Jabar bantu warga korban banjir di Pamanukan Subang /Tangkapan layar WhatsApp

GALAMEDIA - Kerjasama Ikatan Alumni Universitas Katolik Parahyangan (IKA UNPAR) dan IMI Jabar gelar aksi sosial kemanusiaan membantu warga korban banjir di Kecamatan Pamanukan, Kabupaten Subang. Bantuan diserahkan kepada para korban melalui Bupati Subang Ruhimat, pada hari Rabu, 20 Februari 2021 lalu.

Melalui keterangan pers yang diterima, Jumat 12 Februari 2021, Bupati Subang Ruhimat mengapresiasi dan menyampaikan ucapan terima kasih kepada IKA UNPAR dan seluruh alumni UNPAR atas atensinya kepada para korban banjir di Pamanukan, Subang.

"Saya akan memastikan bantuan ini disampaikan tepat pada sasaran, sehingga seluruhnya dapat bermanfaat bagi warga yang benar-benar membutuhkan, terlebih ini adalah amanah dari para alumni UNPAR yang peduli akan nasib sesama," ujar Ruhimat.

Baca Juga: Ini Cuitan Novel Baswedan tentang Ustadz Maaher yang Berbuntut Laporan ke Polisi

Beliau menambahkan bahwa bendungan dan tanggul sudah tidak dapat menahan debit air yang tinggi, sehingga air meluap dan merendam sekitar 21.000 rumah dan puluhan ribu warga terpaksa mengungsi.

Sebelumnya Tim dari IKA Unpar Peduli yang digawangi oleh Ira Hutabarat selaku Wakil Ketua IKA UNPAR bersama Fachrul Sarman, Ketua Umum IMI Jabar menyampaikan bantuan berupa beras, telur, sarden, biskuit, susu, pakaian dan popok bayi, 1.000 nasi bungkus serta air mineral.

Baca Juga: Menko Perkenomian Airlangga Hartarto Maksa, Sebut Pajak Mobil Baru 0 Persen Belaku 1 Maret 2021

"Kami berharap bantuan ini bisa meringankan beban dan bermanfaat bagi saudara-saudara kami di Pamanukan ini dan masalah banjir ini cepat teratasi," ungkap Ira.

Tim IKA UNPAR yang datang bersama relawan dari Unit Bela Negara dan Korps Tenaga Sukarela (KORGALA) UNPAR, sempat meninjau lokasi banjir dari jembatan layang.

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x