IKWI Sumedang Salurkan Donasi untuk Korban Longsor Cimanggung

- 19 Februari 2021, 19:32 WIB
Ketua PWI Kab.Sumedang Ade Hadeli menyerahkan donasi dari IKWI Pusat, yang secara simbolis diterima Sekda Sumedang Herman Suryatman, Jumat 19 Februari 2021.
Ketua PWI Kab.Sumedang Ade Hadeli menyerahkan donasi dari IKWI Pusat, yang secara simbolis diterima Sekda Sumedang Herman Suryatman, Jumat 19 Februari 2021. /

GALAMEDIA- Ikatan Keluarga Wartawan (IKWI) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat menyalurkan donasi untuk bencana Longsor Cimanggung Kabupaten Sumedang.

Donasi sebesar Rp10 juta itu, secara simbolis diserahkan oleh Ketua PWI Kabupaten Sumedang Ade Hadeli kepada Sekda Sumedang Herman Suryatman yang merupakan Komandan Posko Penanganan Bencana, bertempat di Ruang Command Center Induk Pusat Pemerintahan Kabupaten Sumedang, Jumat 19 Februari 2021.

"Donasi ini merupakan amanah dari IKWI Pusat, untuk membantu penanganan bencana longsor Cimanggung. Dan alhamdulillah, hari ini sudah kami serahkan secara simbolis kepada pak Sekda (Herman Suryatman)," kata Hadeli.

Baca Juga: Paskhas Terlibat Baku Tembak dengan KKB di Runway Bandara Ilaga, Seorang Dinyatakan Tewas

Sekda Sumedang Herman Suryatman, memberikan apresiasi atas kepedulian IKWI PWI Pusat, untuk membantu warga yang mengalami musibah bencana di wilayah Cimanggung.

Menurut dia, bantuan tersebut akan kelola secara akuntabel, dan dimanfaatkan secara tepat. "Kami sangat berterim kasih kepada IKWI, yang sudah peduli untuk membantu warga kami yang mengalami musibah," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Umum (Ketum) Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI),  Indah Kirana Atal Depari, didampingi Sekretaris Umum IKWI, Yani Roosdiana Mirza,  menyerahkan bantuan sosial untuk korban terdampak bencana alam di tiga provinsi di Indonesia, senilai total Rp 32 juta.

Baca Juga: Dorong Pelaku UKM Kembangkan Usahanya, BSI Garut Berikan Kemudahan Pinjaman Modal Usaha

Bantuan berupa dana tunai ini diserahkan langsung kepada Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sulawesi Barat, Naskah M. Mabhan, Ketua PWI Kalimantan Selatan Zainal Helmie, dan Ketua PWI Kabupaten Sumedang, Jabar, Ade Hadeli. **

Halaman:

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x