Jangan Lupa, Besok Pengumuman Kelulusan Prakerja Gelombang 12, Peserta yang Lolos Wajib Lakukan 2 Hal Ini

- 1 Maret 2021, 17:24 WIB
Penerima Kartu Prakerja Gelombang 12 segera diumumkan.
Penerima Kartu Prakerja Gelombang 12 segera diumumkan. /Tangkapan Layar Instagram.com/@prakerja.go.id

GALAMEDIA – Peserta yang telah mendaftar kartu prakerja pada gelombang 12 akan segera diberitahukan status kelulusannya melalui SMS.

Selain itu, kelolosan tersebut dapat juga dicek di dashboard akun masing-masing peserta.

Pada pendaftaran kartu prakerja gelombang ini berhasil menampung sekitar 600.000 peserta.

Baca Juga: Tolak Minuman Keras, PKB: itu Bisa Mencederai Bangsa

Dilansir Galamedia dari laman resmi Prakerja, www.prakerja.co.id, 1 Maret 2021, peserta yang telah dinyatakan lulus sebagai penerima Kartu Prakerja dapat segera melakukan login di dashbord akun masing-masing dengan akun e-mail dan password yang telah didaftarkan.

Pada dashboard akun tersebut, penerima Kartu Prakerja dapat mengetahui nomor kartu prakerja dan status saldo. Besaran saldo yang akan diterima penerima kartu prakerja adalah satu juta rupiah.

Saldo tersebut akan dipergunakan penerima kartu prakerja untuk melakukan pembelian pelatihan.

Pembelian tersebut dapat dilakukan dengan mudah di platform digital yang tersedia dengan tenggang waktu 30 hari setelah dinyatakan lulus.

Baca Juga: Disdagkoperin Cari Cara untuk Memperpanjang 'Napas' Inovasi UKM di Kota Cimahi

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x