Fahri Hamzah Tanggapi Soal Jokowi Izinkan Investasi Miras: Investasi Jamu Lebih Jelas

- 2 Maret 2021, 09:22 WIB
Mantan Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah.
Mantan Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah. /Instagram @fahrihamzah



GALAMEDIA -  Presiden Jokowi telah menerbitkan Perpres Nomor 10 Tahun 2021 tentang Bidang Usaha Penanaman Modal yang didalamnya mengatur pelonggaran investasi bagi industri miras.

Setelah disetujui Presiden Jokowi pada 2 Februari 2021, Perpres tersebut kemudian diundangkan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Laoly.

Perpres yang mengatur tentang pelonggaran investasi pada industri miras itu sontak memantik banyak respon negatif dari berbagai kalangan, baik tokoh politik maupun tokoh agama.

Penggunaan miras dinilai dapat memabukan hingga memicu tindakan negatif dan kegaduhan.

Baru-baru ini Fahri Hamzah turut menanggapi perihal Perpres yang resmi diterbitkan oleh Presiden Jokowi.

Baca Juga: Dipecat, Jhoni Allen Tuding SBY Bukan Pendiri Partai Demokrat hingga Rekayasa AHY Menjadi Ketum

Politisi sekaligus yang pernah menjabat sebagai Wakil Ketua DPR tahun 2014-2019 tersebut mengungkapkan bahwa minum dan investasi jamu lebih baik daripada miras.

"Kalau minum jamu lebih jelas, investasi jamu lebih jelas", tulisnya dilansir Galamedia dari akun Twitter @Fahrizhamzzah pada Senin, 1 Maret 2020.

Selain itu Fahri Hamzah juga mengajak masyarakat untuk menjadikan jamu sebagai minuman mendunia yang dapat menyehatkan tubuh dan dapat  terhindar dari virus korona.

"Ayo jadikan jamu minuman global, sehat dan anti corona," jelasnya.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x