AHY Kumpul Bersama Seluruh Ketua DPC Partai Demokrat di Pangalengan, Andi Arief Singgung Orang Tua Bandel

- 3 Maret 2021, 20:41 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono saat melakukan konsolidasi dengan para pengurus DPC di Jawa Barat.
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono saat melakukan konsolidasi dengan para pengurus DPC di Jawa Barat. /Tangkapan layar twitter./



GALAMEDIA - Di tengah rongrongan masalah Kongres Luar Biasa (KLB), Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono saat ini, Rabu, 3 Maret 2021, tengah berada di Pangalengan, Jawa Barat.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Badan Pemenangan Pemilu Partai Demokrat Andi Arief pada akun twitternya @Andiarief__, Rabu ini.

Ia pun menayangan sebuah Cuplikan video, AHY tengah mendengarkan sebuah pernyataan dari kader Partai Demokrat.

"Saat ini AHY sedang konsolidasi di PENGALENGAN JAWA BARAT DGN SELURUH KETUA DPC se Jabar," ungkap Andi Arief.

"Biar segelintir orang tua bandel dan pihak kekuasaan yg lupa diri, partai Demokrat tidak mundur selangkah pun," ujarnya.

Kepala Badan Komunikasi Strategis Partai Demokrat (PD) Herzaky Mahendra Putra menyebutkan, pengurus Partai Demkrat di berbagai tingkatan berkomitmen mendukung kepemimpinan AHY sebagai ketua umum partai berlambang mercy itu.

Baca Juga: Kabar Baik! Jakarta Keluar dari Zona Merah Virus Corona, Wakil Gubernur DKI Jakarta: Tetap Waspada

Dikatakan, pengurus Partai Demokrat puas dengan kepemimpinan AHY yang mengedepankan prinsip kebersamaan, keterbukaan, demokratis, saling menghargai dan menghormati, berintegritas, dan santun.

"Partai Demokrat saat ini solid," kata Herzaky dalam keterangan resminya, Rabu, 3 Maret 2021

Menurut dia, pengurus partai berwarna kebesaran biru itu di tingkat DPD dan DPC, tidak mau bergabung dengan pelaku gerakan pengambilalihan kepemimpinan PD (GPK PD) untuk menggelar KLB.

Baca Juga: Soal Perkembagan Terbaru Kasus Penembakan di KM 50, Begini Penjelasan Kabareskrim dan Dirtipidum

Pelaku GPK PD, katanya, terus menebar kebohongan dan fitnah. Bahkan, melayangkan klaim kosong seperti mencatut nama para petinggi DPP yang seakan-akan mendukung GPK PD.

"Pencatutan nama-nama beberapa pengurus DPP yang seakan-akan menyetujui KLB," ujar dia.***

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x