Denpom III/5 Bandung Amankan Perempuan Berplat Nomor TNI yang Sempat Virak d TikTok

- 4 Maret 2021, 13:09 WIB
Denpom III/5 Bandung, Rabu 3 Maret 2021, malam menjemput Rofha Humainah Kohinoor kediamannya di daerah Batununggal.
Denpom III/5 Bandung, Rabu 3 Maret 2021, malam menjemput Rofha Humainah Kohinoor kediamannya di daerah Batununggal. /Remy Suryadi/galamedia

GALAMEDIA - Denpom III/5 Bandung, Rabu 3 Maret 2021, malam menjemput Rofha Humainah Kohinoor kediamannya di daerah Batununggal.

Pperempuan tersebut diamankan terkait kepemilikan plat mobil dinas TNI yang sempat viral.

Dengan viralnya video tersebut, Denpom III/5 Bandung pun mengecek plat nokor tersebut dan ternyata bodong.

Komandan Denpom III/5 Bandung Letkol Pamungkas menuturkan, setelah di jemput dan dipastikan jika plat nomor mobil dinas TNI milik Rofha Humainah Kohinoor itu palsu.

Ia langsung membawa perempuan itu ke Satreskrim Polrestabes Bandung.

Baca Juga: Viral Pamer Mobil Plat Merah TNI, Ternyata Nomor Bodong, Dewi Tanjung: Begitu Viral, Minta Maaf, Mewek

"Kasusnya beserta barang bukti dilimpahkan ke Polrestabes," kata Pamungkas, di Markas Denpom III/5 Bandung, Jalan Jawa, Kota Bandung, Kamis 4 Maret 2021.

Menurut Pamungkas, dari keterangan perempuan itu, mengaku dapat plat nomor palsu dari seseorang berinisial AN. Ia memesan plat nomor palsu itu, hanya untuk bergaya saja.

"Dia beli Rp1,5 juta dari AN, yang kita sedang cari. Katanya hanya untuk gaya-gayaan," jelas Pamungkas.

Sejauh ini, tidak ada anggota TNI yang terlibat dalam temuan plat mobil dinas TNI palsu tersebut.  

Namun jika ke depannya ada anggota yang terlibat, pihaknya bakal menerapkan sanksi dan melakukan proses hukum yang berlaku.

Baca Juga: Sinopsis Buku Harian Seorang Istri 4 Maret 2021: Dewa Bebas, Farah Membalaskan Dendam Pada Kevin

Seperti dijetahui, di media sosial TikTok, beredar video soal seorang perempuan tengah menunjukan mobilnya yang menggunakan plat dinas TNI.

Video berdurasi 17 detik itu, netizen ramai membahas pemilik mobil tersebut.

"Ini anak saya, Mbak e, ini mobil saya ya. Dari pelatnya saja Anda sudah bisa tahu dong suami saya itu siapa. Jadi kalau untuk suami Anda yang nggak tahu asal-usulnya gitu ya, jadi saya sarankan jangan apa ya, saya nggak kenal juga sama dia, saya nggak pernah ada..." ujar si perekam video.

Karena menjadi viral, pihak Pusat Penerangan (Puspen) TNI pun menanggapi video tersebut.

Pihak TNI melalui laman instagram-nya menyatakan pelat nomor dinas TNI yang terpasang di mobil adalah palsu.

Baca Juga: Terungkap! Foto Teaser dan Tanggal Solo Debut Rose BLACKPINK

Pihak TNI mengatakan pelat nomor 3423-00 tak terdaftar di data Mabes TNI.***

Editor: Brilliant Awal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x