IPW Keukeuh Piala Menpora Dibatalkan, Ardhi Tjahjoko: Jangan Hanya Melarang Tapi Tidak Memberikan Solusi!

- 5 Maret 2021, 16:37 WIB
Pembina Klub Persija Ardhi Tjahjoko./tangkapan layar YouTube/
Pembina Klub Persija Ardhi Tjahjoko./tangkapan layar YouTube/ /

 

GALAMEDIA - Kembalinya geliat sepak bola Indonesia ditandai dengan turnamen Piala Menpora yang akan berlangsung mulai tanggal 21 Maret 2021 mendatang.

Namun rencana itu diwarnai penolakan dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan juga Indonesia Police Watch (IPW).

Kedua organisasi itu menganggap Piala Menpora akan menjadi cluster baru Covid-19. Bahkan IPW sudah meminta Pemerintah untuk membatalkan gelaran tersebut.

Baca Juga: Loyalis SBY Tanggapi Moeldoko KLB Demokrat, Dipo Alam: Partai Demokrat Perjuangan Akan Lahir!

Menanggapi penolakan yang terjadi dari IDI dan IPW, insan sepak bola nasional ramai-ramai menyuarakan perlawanan.

Kali ini perlawanan datang dari, Pembina Klub Persija Jakarta Ardhi Tjahjoko, yang mengatakan sangat mengapresiasi kekhawatiran dan kegelisahan IDI dan IPW terkait digelarnya Piala Menpora.

Namun Ardhy menekankan kepada IDI dan IPW, jika mau melarang harus disertai dengan memberikan solusi atau jalan keluarnya.

"Perlu juga diingat, jangan kita hanya bisa melarang tetapi tdk memberikan solusi/jalan keluarnya harus bagaimana?," ujarnya dari Instagram.

Baca Juga: Sebut Moeldoko Gulingkan AHY dengan Cara Premanisme, Arief Poyuono Sebut Coreng Kredibilitas Presiden Jokowi

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x