Dihadapkan dengam Berbagai Persoalan, Mampukah Pemkab Sumedang Raih Piala Adipura?

- 24 Maret 2021, 17:35 WIB
Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kab.Sumedang, Yosep Suhayat./Ade Hadeli/Galamedia
Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kab.Sumedang, Yosep Suhayat./Ade Hadeli/Galamedia /

GALAMEDIA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumedang, kini terus menata diri di bidang K3 (kebersihan, keindahan dan letertiban) dalam upaya untuk meraih Piala Adipura.

"Dengan dihadapkan berbagai persoalan yang ada dilapangan, kami terus berusaha mencari solusi dan menenuhi apa yang menjadi indikator penilaian Adipura," kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kab.Sumedang, Yosep Suhayat di ruang kerjanya, Rabu, 24 Maret 2021.

Walaupun kata dia, untuk saat sekarang belum dibuatkan kepanitiaannya. Namun sesuai dengan tugas pokok dan fungsi serta kewenangan yang dimiliki, pihaknya akan mengoptimalkan potensi yang ada.

Baca Juga: APTISI Bahas Eksistensi Perguruan Tinggi di Tengah Pandemi Covid-19

Menurutnya pengelolaan kebersihan dan lingkungan perkotaan menjadi hal krusial yang harus diperhatikan dalam penilaian Adipura.

Oleh karena itu, sejumlah titik pantau yang akan dikunjungi oleh tim penilai Adipura dari Pusat (Kementerian Lingkungan Hidup), harus benar-benar dipersiapkan dengan matang.

"Oleh sebab itu, semua instansi terkait harus bersinergi dalam membuat program kerja, yang bisa 'nendang' dengan keinginan pemerintah daerah untuk meraih Adipura," katanya.

Baca Juga: Intip Keseruan Ramadhan yang Dilakukan Generasi 90-an, Salah satunya Berburu Tanda Tangan Ustad Usai Tarawih

Disebutkan Yosep, selain sampah (indikator kebersihan) masalah yang tidak kalah hebat yang terjadi di lapangan, masih banyaknya drainase (saluran pembasuh kota) yang mampet serta pedestrian (trotoar) yang belum dilengkapi untuk pejalan berkebutuhan khusus.

Halaman:

Editor: Lucky M. Lukman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x