Vaksinasi Terganggu Teror Bom Makassar? Erick Thohir: Mohon Dengan Hormat, Tahan Diri

- 28 Maret 2021, 19:29 WIB
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir / Dok. Bumn.go.id



GALAMEDIA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir mengungkapkan kekhawatiran bahwa insiden ledakan bom di Gereja Katedral Makassar, Minggu, 28 Maret 2021 pagi berpotensi mengganggu program vaksinasi Covid-19.

Utamanya, lanjut dia, di wilayah sekitar lokasi kejadian. Erick tak menampik, kejadian itu boleh jadi menimbulkan rasa ketakutan sehingga berpengaruh pada rangkaian penyuntikan vaksin corona.

"Saat ini masih pandemi dan masyarakat serba kesulitan, apalagi ini bisa mengganggu program vaksinasi," ujar Erick di sela meninjau program Sentra Vaksinasi Bersama BUMN di Kompleks Grand City Mall Surabaya, Jawa Timur seperti dikutip Antara, Minggu, 28 Maret 2021.

Baca Juga: Jarang Diketahui, Inilah Negara yang Pernah Menjadi Bagian dari Indonesia! Nomer 2 Bikin Kaget!

Atas insiden tersebut, Erick pun menyampaikan rasa prihatinnya sekaligus meminta seluruh pihak untuk menahan diri.

Mengingat saat ini Indonesia juga tengah berjuang melawan pandemi Covid-19 yang berjangkit sejak Maret 2020 silam.

"Mohon dengan hormat, pihak tertentu menahan diri karena ini benar-benar kondisi yang tak menguntungkan bangsa Indonesia. Kita masih melawan pandemi, dan ekonomi masih terus mendapat gangguan bagaimana bisa menstabilkan. Tahan diri supaya semua berjalan baik," ucap dia lagi.

Insiden yang mengakibatkan puluhan orang luka-luka itu terjadi di kompleks gereja di dekat lapangan Karebosi, tempat untuk vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Dinilai Cocok Gantikan Moeldoko, Fahri Hamzah: Ini Lagi Enak-enaknya

 

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x