Golkar Institute Akan Lahirkan Pemimpin-Pemimpin Masa Depan Indonesia

- 10 April 2021, 20:41 WIB
Ketua Yayasan Golkar Institute Sekolah Pemerintahan dan Kebijakan Publik, H. Ace Hasan Syadzily
Ketua Yayasan Golkar Institute Sekolah Pemerintahan dan Kebijakan Publik, H. Ace Hasan Syadzily /Dok. Golkar Institute/

GALAMEDIA - Ketua Yayasan Golkar Institute Sekolah Pemerintahan dan Kebijakan Publik, H. Ace Hasan Syadzily menyampaikan bahwa kader-kader yang telah dididik dalam melalui program Executive Education Program For Young Political Leaders akan menjadi pemimpin masa depan.

Hal itu disampaikan kepada peserta saat penutupan program tersebut di Kampus Golkar Institute, Komplek Kantor DPP Partai Golkar, Sabtu, 10 April 2021.

"Saya berharap dari teman-teman inilah akan lahir pemimpin-pemimpin Golkar dan Indonesia," ujarnya.

Ace, yang melaporkan kegiatan ini juga menyampaikan bahwa pendidikan ini dilaksanakan melalui proses yang sangat ketat dan hanya menerima 40 orang peserta.

Baca Juga: Perekaman e-KTP Batal Dilaksanakan, Kepala Desa dan Warga pun Kecewa

"Saya sampaikan, ini bukan pelatihan atau pendidikan kaleng-kaleng. Tapi betul-betul serius," lanjutnya lagi.

"Teman-teman ini bukan orang sembarangan. Ini adalah figur-figur dan sosok-sosok yang luar biasa", sambung Ace.

"Kami berusaha untuk menerapkan metode pembelajaran yang lebih interaktif tanpa mengesampaingkan substansi materi yang disampaikan," pungkasnya.

Baca Juga: Syarikat Islam Gelar Diklat Keorganisasian Dengan Sasaran Kaum Muda

Halaman:

Editor: Dicky Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x