Rupiah Kembali Tak Berdaya, Hari Ini Dikisaran Rp14.605/Dolar AS Akibat Pemulihan Ekonomi Amerika Serikat

- 13 April 2021, 17:02 WIB
ILUSTRASI// Rupiah diperkirakan rebound pada sisa tahun 2021
ILUSTRASI// Rupiah diperkirakan rebound pada sisa tahun 2021 /

GALAMEDIA - Nilai tukar (kurs) rupiah pada transaksi antarbank di Jakarta, Selasa sore, 13 April 2021, terkoreksi seiring meningkatnya ekspektasi pemulihan ekonomi Amerika Serikat.

Rupiah ditutup melemah 10 poin atau 0,07 persen ke posisi Rp14.605 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan sebelumnya Rp14.595 per dolar AS.

"Meningkatnya harapan pemulihan ekonomi yang cepat dari COVID-19 yang berdampak terhadap imbal hasil treasury AS membuat investor menjauh dari aset berisiko," kata Direktur PT TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi di Jakarta, Selasa.

Imbal hasil (yield) obligasi AS tenor 10 tahun saat ini berada di posisi 1,69 persen, naik dibandingkan posisi penutupan sebelumnya 1,67 persen.

Sementara itu, data inflasi AS yang sangat diantisipasi dan komentar dari bank sentral AS The Federal Reserve berfungsi untuk meningkatkan harapan pemulihan lebih tinggi.

Baca Juga: Peristiwa Politik Indonesia Terjadi Tiba-tiba, Anggota DPR: UU Presiden 2 Periode Nanti Hilang Juga!

Sebuah survei yang diterbitkan pada Senin (12/4/2021) oleh The Federal Reserve Bank of New York mengatakan bahwa konsumen AS menaikkan ekspektasi inflasi mereka lagi pada Maret menyusul kenaikan bertahap dalam beberapa bulan terakhir dan mereka lebih positif tentang pasar kerja.

Sementara itu, Presiden The Federal Reserve Boston Eric Rosengren mengatakan dalam sebuah wawancara pada Senin (12/4/2021) bahwa ekonomi AS dapat melihat perubahan haluan yang substansial pada 2021 berkat kebijakan moneter dan fiskal yang akomodatif. Namun, dia menambahkan pasar kerja masih memiliki banyak ruang untuk berkembang.

Gubernur The Fed Jerome Powell juga dijadwalkan akan berbicara di acara Economic Club of Washington pada Rabu (14/4/2021) besok.

Dari domestik, penurunan kasus positif COVID-19 dalam beberapa minggu terakhir semakin menenangkan pasar.

Dengan menurunnya pasien COVID-19 membuat kalangan masyarakat dan pengusaha gembira karena semua kegiatan baik industri, pariwisata dan lain-lain, akan kembali normal.

Baca Juga: Hari Pertama Puasa, Wabup Sumedang Santuni Nek Sari yang Jadi Korban Kebakaran

Apalagi masyarakat sudah mulai divaksinasi sehingga menambah gaya gedor tersendiri bagi pemerintah untuk terus optimis COVID-19 akan segera berakhir.

Rupiah pada pagi hari dibuka melemah ke posisi Rp14.613 per dolar AS. Sepanjang hari rupiah bergerak di kisaran Rp14.605 per dolar AS hingga Rp14.628 per dolar AS.

Sementara itu, kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia pada Selasa melemah menjadi Rp14.648 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan sebelumnya Rp14.631 per dolar AS.

Editor: Kiki Kurnia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x