BMKG Ingatkan, Kamis 15 April 2021 Siang hingga Malam Jakarta Berpotensi Dilanda Hujan Disertai Petir

- 15 April 2021, 10:06 WIB
Ilustrasi hujan di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.
Ilustrasi hujan di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya. /Pixabay/Free-Photos

GALAMEDIA - Bagi warga DKI Jakarta, pada Kamis 15 April 2021, siang hingga sore diminta untuk mewaspadai potensi hujan disertai kilat petir.

"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir di wilayah Jakbar, Jaksel dan Jaktim pada siang hingga menjelang malam hari," tulis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) di laman resminya.

BMKG memperkirakan, sepanjang Kamis dari pagi hingga malam hari, kondisi cuaca Jakarta cerah berawan hingga hujan disertai petir.

Baca Juga: Amanda Manopo Ikut Buka Puasa Bersama Kru Ikatan Cinta, Warganet Dibuat Kagum dengan Sikap Toleransinya

Baca Juga: Menyikat Gigi Saat Puasa Ramadhan, Apakah Diperbolehkan? Simak Hukum dan Aturannya!

Data BMKG Kamis 15 April 2021 dini hari menyebutkan, seluruh wilayah administrasi DKI Jakarta pada pagi hari diperkirakan cuacanya cerah berawan.

Namun memasuki siang hari, wilayah administrasi Jakarta Barat, akan mengalami hujan dengan intensitas sedang. Sementara Jakarta Pusat dan Jakarta Utara, cuacanya diperkirakan hujan intensitas ringan.

Untuk Kepulauan Seribu, seperti dilansirkan Antara, kondisinya diprediksi berawan. Sementara Wilayah administrasi Jakarta Timur dan Jakarta Selatan diprediksi diguyur hujan disertai petir.

Memasuki malam hari cuaca di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu akan diguyur hujan dengan intensitas ringan.

Baca Juga: Dortmund vs Man City: Melaju ke Semifinal, The Citizen Tantang PSG

Jakarta Timur dengan hujan sedang, dan Jakarta Selatan masih pada kondisi hujan disertai petir.

Pada Jumat, 16 April 2021, dini hari Kepulauan Seribu akan mengalami hujan dengan intensitas ringan dan wilayah administrasi lainnya diprediksi berawan.

Suhu udara diperkirakan berkisar 24-32 derajat celcius. Jakarta Barat akan berada pada rentang 24-32 derajat. Jakarta Pusat 24-31 derajat.

Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Jakarta Utara diperkirakan berkisar 24-29 derajat. Sementara Kepulauan Seribu berada pada rentang 25-30 derajat.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 15 April 2021: Elsa Kembali Block Ricky, Ricky Datangi Rumah Nino

Untuk kelembapan udara, BMKG memperkirakan akan berada pada rentang 65-95 persen. Jakarta Barat kelembapan berada pada rentang 65-95 persen, Jakarta Pusat 70-90 persen.

Kemudian, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diperkirakan pada rentang 70-95 persen, sedangkan Jakarta Utara berkisar 75-90 persen, dan Kepulauan Seribu kelembapannya juga 75-90 persen.***

Editor: Dadang Setiawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x